Bisnis.com, JAKARTA – Rapat Umum Pemegang Sahan Luar Biasa MNC Kapital Indonesia Tbk. (BCAP) meyetujui rencana rights issue dengan target Rp2,35 triliun.
BCAP akan melepas 2.615.276.045 saham baru di harga Rp900 dalam aksi penawaran umum terbatas (PUT) I sehubungan dengan penerbitan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD). Tiap pemegang 11 saham lama akan mendapatkan 21 HMETD yang dapat ditukar menjadi 21 saham baru.
Perubahan rasio HMETD tersebut mengikuti besarnya jumlah dana yang akan dihimpun perseroan dan telah memperhitungkan ESOP/MSOP yang belum dikonversi. Potensi dilusi sebesar 65,6%.
Sebanyak Rp281 miliar dana hasil rights issue digunakan untuk melunasi uang muka yang diterima dari HT Capital Investment Ltd. Sebesar Rp201 miliar dipakai untuk mempertahankan kepemilikan saham di PT Bank ICB Bumiputera Tbk. (BABP) yang berencana menggelar rights issue dengan target emisi Rp800 miliar. Hingga saat ini, BCAP memiliki 25% saham BABP.
“Sisa dana akan kami gunakan untuk tingkatkan kepemilikan saham di BABP dan investasi di bisnis financial services,” ujar Darma Putra, Direktur Utama MNC Kapital Indonesia, usai RUPSLB, Jumat, (20/6/2014).