Bisnis.com, JAKARTA - Menjelang Lebaran, Bursa Efek Indonesia (BEI) menetapkan hari libur perdagangan mulai 5 Agustus 2013 hingga 9 Agustus 2013.
"Perdagangan akan dibuka kembali pada Senin, 12 Agustus 2013. Selama libur akan ada maintenance.," ujar Hoesen, Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia, Jumat (2/8/2013).
Di sisi lain, Satrio Utomo, Kepala Riset PT Universal Broker Indonesia mengatakan, menurutnya posisi pemodal asing patut diperhatikan menjelang libur Lebaran.
"Karena perdagangan regional dan global tidak ikut libur, maka posisi investor asing patut dicermati menjelang libur, dan juga cermati pergerakan bursa global," ujarnya pada Bisnis, Kamis (1/8/2013).
Lebih lanjut, menurutnya dengan mencermati pergerakan bursa regional dan global selama libur Lebaran, para investor domestik bisa menentukan posisi perdagangan ketika BEI kembali dibuka.