Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 dibuka di zona merah dengan melemah 1% ke level 534,91 pada perdagangan Selasa (17/12/2024). Pelemahan indeks hari ini tertekan penurunan saham PT United Tractors Tbk. (UNTR), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) hingga PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia itu dibuka merah di level 537,25 dan sempat ke level terendahnya di angka 534,69. Adapun, indeks menyentuh level tertingginya di angka 539,57.
Dari 27 konstituen, terdapat 5 saham yang dibuka di zona hijau, 17 tercatat melemah dan 5 saham lainnya stagnan dari perdagangan sebelumnya.
Sesaat setelah pembukaan perdagangan, saham UNTR terkoreksi 3,30% ke level Rp27.100 per lembar. UNTR menghimpun transaksi dengan nilai Rp24 miliar yang melibatkan 896.000 lembar saham.
Selain itu, saham BBNI turut melemah 2,16% ke level Rp4.540 per lembar. BBNI menghimpun transaksi dengan nilai Rp74 miliar yang melibatkan 16 juta lembar saham.
Sementara itu, saham ICBP susut 1,91% ke level Rp11,575 per lembar. ICBP menghimpun transaksi dengan nilai Rp2 miliar yang melibatkan 194.000 lembar.
Baca Juga
Di sisi lain, PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) dan PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) menjadi penopang indeks kali ini. Saham MIKA dan MEDC masing-masing menguat 1,68% dan 0,93%.
Sebelumnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah ke level 7.235,77 pada perdangangan hari ini, Selasa (17/12/2024). Sejumlah saham seperti emiten bank jumbo hingga UNTR dibuka lesu.
IHSG dibuka di posisi 7.238,17 pada perdangan hari ini. IHSG kemudian melemah 0,31% menuju ke posisi 7.235,77.
Pada pembukaan perdangan, IHSG bergerak di rentang 7.231,36 hingga 7.263,32. Adapun, kapitaliassi pasar alias market cap pembukaan mencapai Rp12.459 triliun. Terdapat 192 saham menguat dan 207 saham melemah.