Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba Emiten CPO Haji Isam (PGUN) Anjlok Jadi Rp18,47 Miliar Kuartal III/2024

PT Pradiksi Gunatama Tbk. (PGUN) membukukan laba bersih Rp18,47 miliar per kuartal III/2024, anjlok 82,97% secara tahunan.
Pekerja menata kelapa sawit saat panen di kawasan Kemang, Kabupaten Bogor. Bisnis/Arief Hermawan P
Pekerja menata kelapa sawit saat panen di kawasan Kemang, Kabupaten Bogor. Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten perkebunan sawit milik crazy rich Kalimantan Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam, PT Pradiksi Gunatama Tbk. (PGUN) telah membukukan laba bersih Rp18,47 miliar pada kuartal III/2024, anjlok 82,97% secara tahunan (year on year/YoY).

Berdasarkan laporan keuangan, anjloknya laba PGUN terjadi seiring dengan penurunan penjualan 36,91% YoY menjadi Rp387,82 miliar pada kuartal III/2024, dibandingkan penjualan periode yang sama tahun sebelumnya Rp614,79 miliar.

Raupan penjualan PGUN bersumber dari penjualan minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO) sebesar Rp355,25 miliar, turun 36,78% YoY. Kemudian, penjualan inti kelapa sawit sebesar Rp30,34 miliar, turun 37,06% YoY.

Selain itu, PGUN membukukan pendapatan cangkang sebesar Rp2,23 miliar pada kuartal III/2024, susut 51,52% YoY.

Berdasarkan pelanggan, penjualan terbesar PGUN didistribusikan kepada PT Jhonlin Agro Raya Tbk. (JARR) yang merupakan perusahaan afiliasi, dengan persentase penjualan hingga 91,6% atau senilai Rp355,25 miliar dari total penjualan.

Adapun, beban pokok penjualan PGUN menyusut 28,88% YoY menjadi Rp317,91 miliar pada kuartal III/2024. Alhasil, laba kotor atau laba bruto PGUN turun 58,32% YoY menjadi Rp69,9 miliar hingga periode 30 September 2024.

Hingga 30 September 2024, PGUN memiliki total aset Rp2,47 triliun. Adapun, liabilitas perseroan sebesar Rp830,21 miliar dan ekuitas PGUN Rp1,64 triliun. 

Saham PGUN hingga akhir September 2024 dikendalikan oleh PT Araya Agro Lestari dan PT Citra Agro Raya dengan porsi kepemilikan masing-masing 38,44% dan 38,25%. Selain itu, PT Baramega Cipta Mulia Persada memiliki 16,88% saham PGUN dan masyarakat 6,43%. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper