Bisnis.com, JAKARTA — Emiten batu bara PT Indo Tambangraya Megah Tbk. (ITMG) menetapkan jadwal pembagian dividen final Rp1,99 triliun atau setara Rp1.747 per saham.
ITMG pada tahun buku 2023 membagikan dividen senilai total US$325,21 juta atau setara Rp5,15 triliun (kurs Jisdor BI Rp15.853 per dolar AS per 28 Maret 2023). Jumlah dividen ini setara dengan 65% dari pay out ratio sebagai dividen untuk tahun buku 2023.
Manajemen ITMG menjelaskan US$199,27 juta atau setara dengan Rp2.660 per saham telah didistribusikan ke pemegang saham sebagai dividen interim pada 22 September 2023.
Sisa dividen sebesar US$125,94 juta atau setara Rp1.747 per saham berdasarkan Jisdor per 28 Februari 2024 akan didistribusikan sebagai dividen untuk pemegang saham pada 25 April 2024.
Dengan demikian, sisa dividen yang akan dibagikan ITMG setara dengan Rp1,99 triliun. Sementara itu, sisa dari laba bersih akan dicatat sebagai laba ditahan untuk mendukung perkembangan bisnis ITMG.
Sebagaimana diketahui, Indo Tambangraya Megah melaporkan perolehan pendapatan senilai US$2,37 miliar atau setara Rp36,60 triliun (kurs Rp15.416) pada 2023. Realisasi itu turun 34,70% dibandingkan dengan US$3,63 miliar periode 2022.
Baca Juga
Sejalan dengan koreksi top line, laba bersih yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk untuk periode 2023 turun 58,30% menjadi US$500,33 juta atau setara dengan Rp7,71 triliun. Pasalnya, ITMG membukukan laba bersih US$1,20 miliar pada 2022.
Jadwal Pembagian Dividen Final ITMG
- Cum dividen pasar reguler dan negosiasi pada 16 April 2024
- Ex dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 17 April 2024
- Cum dividen di pasar tunai pada 18 April 2024
- Ex dividen di pasar tunai pada 19 April 2024
- Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai pada 18 April 2024
- Tanggal pembayaran dividen pada 25 April 2024