Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Hari Ini, Jumat 23 Februari 2024

Rupiah diprediksi berfluktuasi namun akan ditutup menguat di rentang Rp15.550-Rp15.620 pada perdagangan hari ini, Jumat (23/2/2024).
Karyawati menunjukkan mata uang rupiah dan dolar Amerika Serikat di tempat penukaran uang asing di Jakarta, Rabu (30/8/2023). Bisnis/Suselo Jati
Karyawati menunjukkan mata uang rupiah dan dolar Amerika Serikat di tempat penukaran uang asing di Jakarta, Rabu (30/8/2023). Bisnis/Suselo Jati
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA — Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) diprediksi berfluktuasi namun akan ditutup menguat pada perdagangan hari ini, Jumat (23/2/2024), seiring mengingkatnya ekspektasi bahwa The Fed akan mempertahankan suku bunga stabil hingga Juni 2024.

Pada penutupan perdagangan Kamis (22/2/2024), rupiah menguat 0,29% atau 45,5 poin ke level Rp15.589 per dolar AS. Di waktu bersamaan, indeks mata uang Negeri Paman Sam terpantau ambles 0,37% di posisi 103,62.

Mayoritas mata uang Asia terpantau kompak menguat terhadap dolar AS. Misalnya, yen Jepang menguat 0,17%, dolar Singapura melesat 0,30%, dolar Taiwan naik 0,07%, won Korea menguat 0,46%, dan peso Filipina naik 0,42%.

Selanjutnya, yuan China naik 0,05%, ringgit Malaysia melompat 0,40%, baht Thailand menguat 0,33%, dan rupee India naik 0,10%. Hanya dolar Hongkong yang melemah tipis 0,01%.

Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, risalah pertemuan The Fed pada akhir Januari 2024, yang dirilis pada hari Rabu (21/2) menunjukkan bahwa bank sentral AS tidak terburu-buru untuk mulai menurunkan suku bunga lebih awal.

Alhasil, komentar pejabat The Fed tersebut membuat sebagian besar pelaku pasar menghapus ekspektasi penurunan suku bunga pada bulan Maret dan Mei 2024, sekaligus meningkatkan ekspektasi bahwa bank sentral akan mempertahankan suku bunga stabil pada bulan Juni 2024.

"Alat CME Fedwatch menunjukkan para pedagang memperkirakan peluang sebesar 53,6% untuk penurunan suku bunga sebesar 25 basis poin pada bulan Juni, dan peluang sebesar 28,7% agar suku bunga tetap stabil. Yang terakhir ini naik dari peluang 19,7% yang terlihat minggu lalu," ujar Ibrahim dalam riset Jumat, (23/2/2024).

Lebih lanjut dia mengatakan, investor menunggu apakah pemerintah China akan meluncurkan langkah-langkah stimulus lebih lanjut. Sejumlah langkah dukungan dari pemerintah China telah mendorong peningkatan komoditas dalam beberapa sesi terakhir. Pasalnya, perekonomian China melemah selama tiga tahun terakhir.

Dari sentimen domestik, Bank Indonesia (BI) memperkirakan ekonomi Indonesia tumbuh lebih baik dari prakiraan, yakni di kisaran 4,7%-5,5% pada tahun ini.  Pada kuartal IV/2023, pertumbuhan tercatat sebesar 5,04% year-on-year (yoy), meningkat dari 4,94% yoy pada kuartal sebelumnya.

Alhasil secara keseluruhan pertumbuhan ekonomi RI tahun 2023 mencapai 5,05% yoy. Adapun dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI pada Rabu (21/2/2024) suku bunga acuan atau BI Rate resmi ditahan di level 6%

"Untuk perdagangan hari ini, mata uang rupiah diprediksi fluktuatif namun ditutup menguat di rentang Rp15.550-Rp15.620," pungkas Ibrahim.

11:11 WIB
Rupiah melemah tipis 0,04%

Rupiah menguat tipis 0,04% atau 7 poin ke level 15.582,5 per dolar AS pukul 11.11 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS justru melemah 0,03% ke 103,93.

09:28 WIB
Rupiah menguat ke 15.575,5

Rupiah menguat 0,09% atau 14 poin ke level 15.575,5 per dolar AS pukul 09.28 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS justru melemah 0,07% ke 103,89.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper