Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kekayaan Lim Hariyanto Lampaui Prajogo Pangestu, Berkah IPO Harita Nickel

Kekayaan Lim Hariyanto kini mencapai US$6,4 miliar atau setara Rp95,07 triliun.
Lim Hariyanto, sosok salah satu orang terkaya di Indonesia. JIBI
Lim Hariyanto, sosok salah satu orang terkaya di Indonesia. JIBI

Bisnis.com, JAKARTA — Lim Hariyanto Wijaya Sarwono menduduki peringkat kelima orang terkaya di Tanah Air pasca PT Trimegah Bangun Persada Tbk. (NCKL) melakukan penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO).

Berdasarkan Forbes real time billionaires dikutip Rabu (19/4/2023), Lim Hariyanto menyalip nama Prajogo Pangestu dari peringkat kelima orang terkaya di Indonesia. Kekayaan Hariyanto meningkat US$169 juta atau setara Rp2,51 triliun (kurs jisdor Rp14.855).

Dengan demikian kekayaan Hariyanto kini mencapai US$6,4 miliar atau setara Rp95,07 triliun. Nama Hariyanto tepat berada di bawah Sri Prakash Lohia. Sementara tiga besar orang terkaya masih diduduki oleh bos PT Bayan Resources Tbk. (BYAN) dan Hartono Bersaudara.

Hariyanto menjadi salah satu pemegang saham NCKL melalui PT Harita Jayaraya yang menggenggam 54,54 miliar (54.549.990.000) saham atau setara 86,45 persen.

Bila menilik prospektus NCKL, nama Lim Hariyanto Wijaya Sarwono masuk dalam daftar susunan pemegang saham dan struktur permodalan Harita Jayaraya. Dia memiliki 2,75 juta (2.750.000) saham atau setara 4,58 persen. 

Adapun secara nominal dalam rupiah kepemilikan Hariyanto pada Harita Jayaraya mencapai Rp2,75 miliar. Selain itu, dirinya juga menjabat sebagai Komisaris Utama Harita Jayaraya.

Tidak berhenti sampai disitu, Hariyanto juga mempunyai saham NCKL melalui PT Citra Duta Jaya Makmur. Perusahaan tersebut memegang 551,01 juta (551.010.000) saham NCKL atau setara 0,87 persen.

Sementara Hariyanto, tercatat memiliki 1.000 saham atau setara 40 persen Citra Duta Jaya Makmur. Secara nominal Hariyanto modal ditempatkan dan disetor penuh oleh Hariyanto mencapai Rp100 juta.

Hariyanto beserta keluarganya juga memiliki saham mayoritas Bumitama Agri yang merupakan produsen minyak sawit terdaftar di Singapura. Adapun lokasi perkebunannya terletak di Indonesia. 

Anak laki-lakinya, yakni Lim Gunawan Hariyanto tercatat sebagai CEO Bumitama Agri. Sementara anak perempuannya, yakni Christina merupakan Presiden Komisaris perusahaan sekuritas Harita Kencana Sekuritas.

Harita Kencana Sekuritas merupakan perusahaan yang terafiliasi kuat dengan pengendali NCKL. Sekitar 99 persen saham PT Harita Kencana Sekuritas dimiliki oleh Harita Jayaraya.

Pada aksi IPO, NCKL menawarkan sebanyak 7,99 miliar (7.997.600.000) saham dengan nominal Rp100 per saham atau setara dengan 12,67 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan setelah IPO.

Adapun, harga final yang ditetapkan Perseroan dalam aksi korporasi ini sebesar Rp1.250 per saham. Dengan demikian, dari hasil IPO saham ini, NCKL berhasil memperoleh tambahan modal sebesar Rp9,99 triliun.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper