Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Diramal Bakal Koreksi, RHB Sekuritas Rekomendasikan Saham EMTK, AKRA, SCMA, dan ASSA

IHSG berpotensi melanjutkan koreksi dengan pergerakan di kisaran 6.753 hingga 6.969 pada perdagangan hari ini. cermati saham EMTK, AKRA, SCMA, dan ASSA.
Karyawati beraktivitas di kantor PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari pertama perdagangan saham tahun 2023 di Jakarta, Senin (2/1/2023). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawati beraktivitas di kantor PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari pertama perdagangan saham tahun 2023 di Jakarta, Senin (2/1/2023). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan koreksi dengan pergerakan di kisaran 6.753 hingga 6.969 pada perdagangan hari ini, Rabu (25/1/2023). Beberapa saham yang layak dicermati adalah EMTK, AKRA, SCMA, dan ASSA.

Analis RHB Sekuritas Muhammad Wafi mengatakan IHSG terlihat melakukan koreksi teknikal disertai volume untuk menguji support garis Moving Average (MA)50. Adapun selama bertahan di atas support garis MA50, IHSG berpeluang untuk kembali rebound dan menguji resistance garis MA100.

“Namun, jika breakdown support garis MA50 maka berpeluang untuk melanjutkan koreksinya dan menguji support garis MA20,” ujar Wafi dalam riset, Rabu (25/1/2023).

Beberapa saham yang mendapat rekomendasi adalah PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK), PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA), PT Surya Citra Media Tbk. (SCMA), dan PT Adi Sarana Armada Tbk. (ASSA).

 

EMTK - Target Price (1.065)

Saham EMTK disebut tengah melakukan rebound dari support garis MA20 dengan kicking candle dan membuat Higher High (HH) level disertai volume. Selama bertahan diatas garis MA20, EMTK berpeluang kembali rebound dan menguji resistance garis MA50.

EMTK mendapatkan rekomendasi buy di sekitar 1.040 dengan target jual di 1.170 hingga 1.305. Cutloss berada di level 980.

 

AKRA - Target Price (1.350)

Saham AKRA disebut tengah melakukan rebound dari support garis MA20 dengan kicking candle dan membuat HH) level disertai volume. Selama bertahan diatas garis MA20, EMTK berpeluang kembali rebound dan menguji resistance garis MA50.

AKRA mendapat rekomendasi buy di sekitar 1.330 dengan target jual pada rentang 1.430 hingga 1.465. Cutloss berada di level 1.300.

 

SCMA - Target Price (214)

Saham SCMA terlihat berupaya rebound dari support garis MA20 disertai volume dan berpeluang membuat HH level untuk menguji resistance garis MA50.

SCMA mendapat rekomendasi buy disekitar 212 dengan target jual disekitar 226 hingga 244. Cutloss berada di level 206.

 

ASSA - Target Price (770)

Saham ASSA terlihat melakukan rebound dan breakout resistance garis MA20 disertai volume. Selama bertahan diatas garis MA20, ASSA berpeluang kembali membuat HH level dan menguji resistance garis MA50.

ASSA mendapat rekomendasi buy if breakout level 740. Target jual dikisaran 820 hingga 930 dengan cutloss dilevel 715.

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper