Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wintermar (WINS) Tambah 2 Kapal Baru, Total 8 Kapal Sepanjang 2022

Wintermar (WINS) akuisisi dua kapal Anchor Handling Tug Supply (AHTS) dan sepanjang 2022 menggelontorkan capex US$12 juta.
Wintermar (WINS) akuisisi dua kapal Anchor Handling Tug Supply (AHTS) dan sepanjang 2022 menggelontorkan capex US$12 juta. /wintermar.com
Wintermar (WINS) akuisisi dua kapal Anchor Handling Tug Supply (AHTS) dan sepanjang 2022 menggelontorkan capex US$12 juta. /wintermar.com

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten pelayaran PT Wintermar Offshore Marine Tbk (WINS) menambah dua unit AHTS dan merayakan tahun ke-12 pencatatan Perusahaan di Bursa Efek Indonesia.

WINS mengakuisisi dua unit Anchor Handling Tug Supply (AHTS) 7000BHP, yang diberi nama SMS Sonnet dan SMS Stanza. Kedua AHTS tersebut akan diserahterimakan pada Desember 2022, berkelas ABS dan memiliki kemampuan DP1 dan FiFi1, serta diharapkan siap terutilisasi mulai kuartal I/2023.

"Dengan menyertakan kedua kapal tersebut, Wintermar telah menambah delapan armada kapal sepanjang 2022, yang terdiri dari satu unit Platform Supply Vessel (PSV), dua unit 5000BHP AHTS, satu unit 6000BHP AHTS, dan penambahan terbaru dua unit 7000BHP AHTS, dengan total belanja modal US$12 juta," jelas Investor Relations WINS Pek Swan Layanto, dalam keterangan resmi, Selasa (29/11/2022).

Dengan pembelian terbaru ini, jumlah armada WINS akan menjadi 41 kapal di akhir Desember 2022. Perusahaan sedang memposisikan diri untuk pertumbuhan yang kuat pada kondisi permintaan tinggi atas OSV secara global saat ini disertai optimisme akan berlanjutnya kenaikan tarif sewa pada tahun 2023.

Peringatan IPO tahun ke-12 Wintermar juga menandai peringatan IPO Perusahaan yang ke-12, di mana saham Wintermar pertama kali dicatatkan di BEI pada tanggal 29 November 2010.

Pada saat pencatatan, armada Perusahaan terdiri dari 59 kapal dimana 40 di antaranya adalah low tier terdiri dari kapal tugs kecil dan barges, kapal landing craft dan crew boat, sementara kapal high tier hanya terdiri dari 2 unit Platform Supply Vessels (PSVs).

Di tahun-tahun berikutnya sejak IPO, Wintermar telah berkembang dan bertransformasi menjadi operator Offshore Supply Vessel internasional dengan kapal DP2 berkualitas tinggi dan basis klien internasional yang kuat.

Dari 41 kapal yang dimililki per akhir 2022, hanya satu unit yang masuk kategori kapal low tier dan 11 unit kapal merupakan kapal high tier. Pada akhir Oktober 2022, total kontrak yang dimiliki berjumlah US$69,4 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper