Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Terkoreksi Pada Sesi I, Saham Grup Bakrie BUMI dan DEWA Tumbang

Pada pukul 11.30 WIB, IHSG parkir pada posisi 7.040,56 atau melemah 0,88 persen. Tercatat, 192 saham menguat, 290 saham melemah dan 172 saham bergerak ditempat.
Karyawan melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (9/8/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (9/8/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terpantau melemah pada penutupan sesi pertama perdagangan hari ini, Rabu (10/8/2022).

Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 11.30 WIB, IHSG parkir pada posisi 7.040,56 atau melemah 0,88 persen. Tercatat, 192 saham menguat, 290 saham melemah dan 172 saham bergerak ditempat. Kapitalisasi pasar terpantau pada posisi Rp9.269,05 triliun.

PT Bekasi Asri Pemula Tbk (BAPA) terpantau menjadi saham dengan koreksi terbesar sejauh ini setelah melemah 6,55 persen ke Rp157.

Saham lain yang terpantau terkoreksi adalah PT Bumi Resources Tbk (BUMI) yang turun 3,57 persen ke Rp135, PT Mora Telematika Indonesia Tbk (MORA) yang terkoreksi 6,5 persen ke level Rp575 serta PT Darma Henwa Tbk  (DEWA) dengan pelemahan 2,86 persen ke Rp68.

Tim Analis MNC Sekuritas mengatakan posisi IHSG diperkirakan sudah berada di akhir wave (c) dari wave [x] pada label hitam atau wave (D) pada pola triangle di label merah, yang berarti penguatan IHSG sudah cukup terbatas.

“Selanjutnya, IHSG rawan koreksi ke level terdekatnya di 7.000-7.050 terlebih dahulu. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan IHSG overshoot ke rentang 7.160-7.174 untuk menutup gap yang ada,” kata Tim Analis MNC Sekuritas dalam riset harian, Rabu (10/8/2022).

MNC Sekuritas memperkirakan hari ini IHSG dapat bergerak dengan level support di 7.030, 6.900, dan level resistance di 7.160, 7.194.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper