Bisnis.com, JAKARTA - Mata uang kripto kembali rebound dalam beberapa pekan terakhir. Seiring dengan perannya sebagai sarana investasi, sejumlah CEO dunia memberikan penilaian kelebihan cryptocurrency dibandingkan dengan skema investasi lain.
Mengutip data CoinMarketCap, Selasa (21/6/2022) pukul 11.46 WIB bitcoin terkerek 2,16 persen ke posisi harga US$20.519. Sebelumnya pada Minggu, (19/6/2022) bitcoin sempat terperosok ke US$17.772 yang merupakan titik terdalamnya dalam sepekan.
CEO Coinbase, Brian Armstrong mengatakan, saat ini sedang terjadi musim dingin di dunia kripto.
“Resesi dapat menyebabkan musim dingin kripto, dan dapat berlangsung untuk waktu yang lama,” paparnya kepada Bloomberg, dikutip Senin (21/6/2022).
Mata uang digital pertama yang diperkenalkan pada 2009 ini menggunakan teknologi blockchain dengan nilai yang tergantung pada pasar, sehingga kondisi pasar pun secara otomatis menjadi sentimen terbesar bitcoin.
Di era ini, kehadiran cryptocurrency semakin menarik minat masyarakat. Namun, sebagian orang masih ragu untuk berinvestasi di dalamnya.
Baca Juga
Bagi yang masih bimbang dalam memutuskan apakah akan berinvestasi di kripto atau tidak, simak beberapa kelebihan dan kekurangan cryptocurrency dilansir dari Pintu Academy, Selasa (21/6/2022). Berikut adalah beberapa kelebihan cryptocurrency sebagai aset investasi dan trading:
Potensi Investasi yang Bagus
Pengacara Len Garza dari Garza Business and Estate Law berpendapat bahwa investasi cryptocurrency seperti bitcoin berpotensi menghasilkan keuntungan yang besar di masa depan. Hal senada juga diungkapkan oleh Drew Hamilton, CEO Rubix.io. Dia percaya bahwa bahwa cryptocurrency masih akan terus bertumbuh ke depannya.
Cryptocurrency telah berhasil menghantarkan sejumlah investornya menuju jajaran miliarder dunia. Hal ini cukup menjadi bukti bahwa keuntungan investasi cryptocurrency tidak dapat diremehkan.
Dalam wawancara bersama Times of London, CEO Twitter dan Square, Jack Dorsey, mengklaim bahwa cryptocurrency seperti bitcoin memiliki potensi untuk menjadi mata uang dunia di tahun 2030 nanti.
Kemudahan Akses dan Transaksi
Cryptocurrency menggunakan sistem terdesentralisasi sehingga mampu menghilangkan titik lemah sistem perbankan dengan menyediakan akses langsung ke konsumen tanpa perantara pihak ketiga.
Dan Schulman, CEO Paypal menyatakan mereka akan menyediakan sarana agar cryptocurrency dapat diakses dengan mudah sebagai alat pembayaran pada sistem PayPal.
Transparansi Data
Seluruh aktivitas transaksi cryptocurrency tercatat dalam ledger terbuka (blockchain), sehingga data tersebut dapat dilihat oleh publik kapan saja. Selain itu, data yang ditambahkan ke dalam blockchain juga tidak dapat diubah sembarangan sehingga relatif aman.
Claire Lovell, Direktur Asosiasi Manajemen Produk di Gemini, menuturkan hal yang senada kepada Forbes bahwa keuntungan cryptocurrency yang utama adalah mampu memberi konsumen pilihan, kemandirian dan peluang lebih besar dalam akses keuangan karena sifatnya open-source.
Transaksi 24 Jam
Salah satu kelebihan dari aktivitas dan transaksi cryptocurrency adalah dapat dilakukan kapan saja selama 24 jam, berbeda dengan bursa saham yang hanya bisa dilakukan pada jam-jam tertentu.
Pseudonimitas Cryptocurrency
Pseudonimitas merupakan keuntungan trading cryptocurrency yang dipandang baik oleh penyuka privasi online dan cenderung berhati-hati dalam memberikan data digital. Kemungkinan pencurian identitas atau kebocoran informasi pribadi tergolong kecil karena hanya alamat dompet kamu saja yang akan diketahui.