Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saham WIRG Melonjak 134 Persen Seminggu, BEI Bakal Setop?

BEI belum melakukan upaya cooling down terhadap saham PT WIR Asia Tbk. (WIRG) meski sudah melonjak tajam.
WIR Group/wirglobal.com
WIR Group/wirglobal.com

Bisnis.com, JAKARTA - Saham emiten pendatang baru PT WIR Asia Tbk. (WIRG) tercatat mengalami kenaikan lima hari beruntun sejak diperdagangkan pada Bursa Efek Indonesia (BEI).

Selama lima hari ini, saham WIRG telah meningkat 134,12 persen atau 382 poin ke level Rp550 per saham. Saham emiten pemain metaverse ini diperdagangkan pada harga Rp168 awal IPO.

Meski melonjak lima hari berturut-turut, BEI tercatat belum melakukan upaya cooling down terhadap saham ini. Direktur Pengawasan Transaksi dan Kepatuhan BEI Kristian S. Manullang mengatakan, saham-saham IPO memang mengalami peningkatan harga di awal IPO-nya.

"Saham WIRG merupakan saham yg baru IPO. Seperti biasa, saham-saham IPO mengalami peningkatan harga di awal IPO-nya karena kelebihan permintaan," kata Kristian, Sabtu (10/4/2022).

Dia melanjutkan, bursa akan selalu memantau pergerakan saham WIRG dan akan melakukan tindakan pengawasan apabila diperlukan.

Sebagai informasi, WIR Asia melepas 2,33 miliar saham baru atau 20 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO serta 233,7 juta saham tambahan karena terjadi kelebihan pemesanan pada penjatahan terpusat. Harga saham perdana ditetapkan Rp168 per saham sehingga total dana yang diperoleh mencapai Rp431,9 miliar.

Secara rinci, sekitar 80,59 persen dana IPO akan digunakan oleh perusahaan anak, yaitu PT ARE Teknologi Kreasi (ATK), PT Tiga Akar Mimpi (TAM), dan PT Vatar Media Raya (VMR), untuk belanja modal dan modal kerja.

Sekitar 7,40 persen akan digunakan oleh perseroan untuk belanja modal. Kemudian, sekitar 6,72 persen akan digunakan oleh perseroan untuk modal kerja, dan sisanya akan digunakan untuk pengembangan usaha dan/atau ekspansi melalui kemitraan strategis dengan perseroan dan/atau perusahaan anak.

Sejumlah nama tokoh terkenal tercatat menjadi investor saham WIRG, di antaranya Yenny Wahid, Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid, Pieter Tanuri, Ardiana Belina Natasha, hingga keluarga Prabowo Subianto melalui PT Karunia Tidar Abadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper