Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Investor Asing Jual Saham Rp566,6 Miliar Lepas BBCA-BBRI, Masuk ke TLKM-BUKA

Investor asing mencatatkan net foreign sell Rp566,6 miliar pada hari ini, melepas saham BBCA, BMRI, ADRO, ITMG, BBRI.
Pengunjung berada di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (17/7/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung berada di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (17/7/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Investor asing cenderung melakukan aksi jual di tengah penguatan tipis indeks harga saham gabungan (IHSG) pada Senin (21/3/2022).

Investor asing mencatatkan net foreign sell Rp566,6 miliar pada hari ini. Namun, sepanjang 2022 investor asing masih cenderung masuk dengan net buy Rp24,11 triliun, mengutip data Bursa Efek Indonesia.

Mengutip data konsultan keuangan D'Origin, saham BBCA menjadi yang paling banyak dilepas investor asing dengan net sell Rp191,38 miliar. Selanjutnya, saham BMRI Rp133,58 miliar, ADRO Rp68,63 miliar, ITMG Rp47,58 miliar, dan BBRI Rp38,78 miliar.

Di sisi lain, investor asing cenderung masuk ke saham TLKM dengan net buy Rp71,1 miliar, ASII Rp60,43 miliar, EMTK Rp52,27 miliar, BUKA Rp27,22 miliar, dan AALI Rp18,88 miliar.

Perdagangan saham hari ini juga diwarnai sejumlah transaksi tutup sendiri atau transaksi crossing. Transaksi crossing terbesar terjadi di saham RDTX senilai Rp614,01 miliar antar broker domestik di harga Rp6.700.

Selanjutnya, transaksi crossing saham SMMA senilai Rp577,19 miliar di harga Rp11.320 antar broker asing, dan saham TLKM Rp217,72 miliar di harga Rp4.549 juga antar broker asing.

Saham HEAL juga mencatatkan transaksi crossing Rp118 miliar di harga Rp1.080 antar broker domestik dan broker asing.

Sementara itu, IHSG parkir pada posisi 6.955,18 atau naik 0,21 poin. IHSG sempat mencatatkan posisi tertinggi pada level 6.974,15 dan terendah 6.929,94.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper