Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

XL Axiata (EXCL) Jual 859 Menara ke Edotco Rp750 Miliar

PT XL Axiata Tbk. (EXCL) menjual 859 menara tersebut dengan harga Rp750 miliar. EXCL akan menyewa kembali 791 menara telekomunikasi tersebut dengan nilai sewa selama 12 tahun sebesar Rp1,195 triliun atau Rp10,5 juta per bulan per menara.
Karyawan melayani pelanggan di salah satu XL Center di Jakarta, Minggu (30/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan melayani pelanggan di salah satu XL Center di Jakarta, Minggu (30/1/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - PT XL Axiata Tbk. (EXCL) melakukan penjualan 859 menara telekomunikasi ke PT Edotco Infrastruktur Indonesia (EII) dan menyewa kembali 791 menara tersebut.

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), EXCL menjual 859 menara tersebut dengan harga Rp750 miliar. EXCL akan menyewa kembali 791 menara telekomunikasi tersebut dengan nilai sewa selama 12 tahun sebesar Rp1,195 triliun atau Rp10,5 juta per bulan per menara.

Manajemen EXCL memutuskan untuk melakukan transaksi ini untuk meningkatkan fokus perseroan pada bisnis utamanya, serta melakukan optimalisasi biaya-biaya yang terkait dengan pengelolaan dan pemeliharaan menara telekomunikasi, serta prasarana pendukung operasional lainnya.

Menurut manajemen, ada dua manfaat yang bisa didapatkan perseroan dengan melakukan transaksi ini. Pertama, adalah peningkatan fokus perseroan terhadap core business perseroan, khususnya di bidang mobile internet dan seluler.

Dengan demikian, perseroan dapat meningkatkan kualitas layanan pada masyarakat sebagai dampak optimalisasi dan efektivitas terhadap biaya operasional.

Kedua, transaksi ini dapat meningkatkan nilai tambah bagi EXCL dalam jangka panjang karena memperbaiki struktur permodalan dan juga memperoleh syarat sewa yang paling kompetitif atas menara melalui mekanisme jual dan penyewaan kembali.

Sebagai informasi, Edotco Infrastruktur Indonesia dan XL Axiata memiliki hubungan afiliasi karena keduanya dikendalikan secara tidak langsung oleh pihak yang sama, yaitu Axiata Group Berhad (AGB).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper