Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Erick Thohir Siap Rombak Petinggi BUMN PTBA, Antam, dan Timah, Ini Susunan Pengurusnya Sekarang

Anak usaha MIND ID, PTBA, ANTM, TINS menjawadwalkan RUPSLB dengan agenda pergantian pengurus.
Menteri BUMN Erick Thohir dalam kunjungan kerja ke Amerika Serikat, salah satunya mengawal kerja sama gasifikasi batu bara antara Pertamina, PTBA, dan Air Products. Istimewa
Menteri BUMN Erick Thohir dalam kunjungan kerja ke Amerika Serikat, salah satunya mengawal kerja sama gasifikasi batu bara antara Pertamina, PTBA, dan Air Products. Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Tiga emiten BUMN di bidang tambang, PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM), PT Bukit Asam Tbk. (PTBA), dan PT Timah Tbk. (TINS) bakal melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 23 Desember mendatang. Pergantian pengurus menjadi salah satu mata acaranya.

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), TINS akan menggelar RUPSLB pada 23 Desember 2021 pukul 10.00 WIB, dengan mata acara persetujuan dan perubahan susunan pengurus perseroan.

Saat ini, PT Timah sendiri masih dikelola oleh Mochtar Riza Pahlevi Tabrani sebagai Direktur Utama, dan Muhammad Rizki sebagai Direktur SDM yang telah menjabat selama dua periode.

Kemudian, Wibisono menjabat sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko, Alwin Albar sebagai Direktur Pengembangan Usaha, Agung Pratama sebagai Direktur Operasi dan Produksi, dan Purwoko sebagai Direktur Niaga.

Adapun, jabatan Komisaris diduduki oleh M. Alfan Baharuddin sebagai Komisaris Utama/Independen, Satria Hary Prasetya dan Agus Rajani Panjaitan sebagai Komisaris Independen, Rudy Suhendar dan Rustam Effendi sebagai Komisaris.

Selanjutnya, PTBA akan menggelar RUPSLB pukul 13.00 WIB pada Kamis, 23 Desember 2021 di The Langham Jakarta, District 8 SCBD, Jakarta dengan mata acara persetujuan perubahan susunan pengurus perseroan.

Saat ini, struktur pengurus PTBA masih diduduki Suryo Eko Hadianto sebagai Direktur Utama. Susunan direksi lainnya ialkah Suhedi, Farida Thamrin, Fuas Iskandar, dan Dwi Fatan Lilyana.

Sementara itu, pada jajaran komisaris ada Agus Suhartono selaku Komisaris Utama, Andri Pahril Pawi sebagai Komisaris Independen, dan Irwandi Arif, Jhoni Ginting, E. Piterdono HZ, serta Carlo Bix Tewu sebagai komisaris.

Selanjutnya, untuk ANTM RUPSLB akan dilaksanakan di hari yang sama pada pukul 15.00 WIB di Gedung Aneka Tambang Tower A dengan mata acara rapat serupa, yakni pergantian pengurus dewan komisaris dan/atau direksi perseroan.

Saat ini, jabatan direksi Antam masih dipegang oleh Dana Amin selaku Direktur Utama, Anton Herdianto selaku Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko, Luki Setiawan Suardi sebagai Direktur SDM, dan Risono sebagai Direktur Operasi dan Transformasi Bisnis.

Adapun, jajaran Komisaris diduduki oleh Agus Surya Bakti selaku Komisaris Utama, Gumilar Rusliwa Somantri dan Anang Sti Kusuwardono selaku Komisaris Independen, serta Arif Baharudin, Dadan Kusdiana, Bambang Sunarwibowo selaku Komisaris.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper