Bisnis.com, JAKARTA — Prospek harga emas masih cerah hingga 2022 meski diprediksi sulit kembali menembus US$2.000 per troy ounce. Bagaimana imbasnya terhadap saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM), PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA), hingga PT Bumi Resources Minerals Tbk. (BRMS)?
Harga emas masih terbilang anteng di pasar global meski varian baru Covid-19, Omicron, telah terdeteksi di sejumlah negara. Di pasar spot, emas sedikit berubah diperdagangkan di US$1.783,91 per ounce pada pukul 00.38 GMT.