Bisnis.com, JAKARTA –Aksi jual investor pada aset-aset berisiko seperti saham berpotensi membuat harga emas yang merupakan safe haven menguat pada hari ini.
Berdasarkan data Bloomberg, pada perdagangan Kamis (28/10/2021) pukul 09.45 WIB harga emas Comex tercatat menguat 4 poin atau 0,22 persen ke US$1.802,80 per troy ons. Adapun, harga emas di pasar spot naik 6,21 poin atau 0,35 persen ke US$1.803,02 per troy ons.
Tim Riset Monex Investindo Futures (MIFX) mengatakan, pada hari ini emas berpeluang menguat dipicu oleh sentimen melemahnya dolar AS seiring turunnya tingkat imbal hasil obligasi AS.
“Pagi ini harga emas berpeluang dibeli untuk menguji level resistance US$$1.805, selama harga bertahan di atas level support US$1.792 per ons,” tulisnya dalam riset harian.
Namun, jika terjadi penurunan lebih rendah dari level support tersebut, maka berpeluang memicu aksi jual terhadap emas untuk menguji level support selanjutnya US$1.785.
“Aksi jual terhadap aset risiko oleh para investor juga berpeluang memicu kenaikan harga emas,” imbuhnya.
Baca Juga
Di dalam negeri, harga emas batangan 24 karat PT Aneka Tambang Tbk atau Antam pada hari ini tercatat naik dibandingkan harga kemarin.
Berdasarkan informasi dari Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga dasar emas 24 karat ukuran 1 gram dijual senilai Rp930.000 atau naik Rp1.000 harga sebelumnya pada Rabu (27/10/2021).
Sementara itu, emas satuan terkecil dengan ukuran 0,5 gram dijual Rp515.000, naik Rp500 dibandingkan dengan harga kemarin.
Emas spot menguat 0,30 persen atau 5,39 poin ke US$1.802,20 per troy ounce hingga 15.07 WIB.
Adapun emas Comex kontrak Desember 2021 naik 0,26 persen atau 4,60 poin ke US$1.803,40 per troy ounce.
Emas spot menguat 0,36 persenatau 6,50 poin ke US$1.803,31 per troy ounce pada 14.43 WIB.
Adapun emas Comex kontrak Desember 2021 naik 0,30 persen atau 5,40 poin ke US$1.804,20 per troy ounce.
Harga emas spot menguat 0,28 persen atau 5,11 poin ke US$1.801,92 per troy ounce pada 13.22 WIB.
Sementara emas Comex kontrak Desember 2021 naik 0,24 persen atau 4,30 poin ke US$1.803,10 per troy ounce.
Emas spot menguat 0,18 persen atau 3,32 poin ke US$1.800,13 per troy ounce pada 12.25 WIB.
Sementara emas Comex kontrak Desember 2021 melejit 0,13 persen atau 2,30 poin ke US$1.801,10 per troy ounce.
Emas spot menguat 0,14 persen atau 2,51 poin ke US$1.799,32 per troy ounce pada 11.18 WIB.
Sementara itu, emas Comex kontrak Desember 2021 naik 0,11 persen atau 2 poin ke US$1.800,80 per troy ounce.