Bisnis.com, JAKARTA - PT Matahari Department Store Tbk. telah menyerap belanja modal (capital expenditure/capex) Rp40 miliar hingga saat ini.
Chief Financial Officer LPPF Niraj Jain mengatakan, capex tersebut telah digunakan untuk membuka toko baru, renovasi sejumlah toko yang ada, dan untuk pengeluaran rutin.
"Untuk sepanjang tahun, kami akan menginvestasikan sekitar Rp200 miliar capex. Dalam pipeline kami, kami berencana akan membuka dua toko baru di paruh kedua tahun ini," ucap Niraj, Jumat (10/9/2021).
Dia melanjutkan, perseroan juga akan melakukan renovasi di sejumlah toko yang ada. LPPF akan melakukan renovasi di lebih dari 10 gerai pada paruh kedua ini.
"Sebagian besar investasi kami akan digunakan baik untuk membuka toko baru, atau melakukan perbaikan di toko yang ada," kata Niraj.
Sementara itu, Chief Executive Officer LPPF Terry O'Connor menuturkan, LPPF masih melihat indonesia sebagai wilayah dengan peluang baru untuk ekspansi, baik secara fisik maupun digital.
Baca Juga
"Matahari telah hadir secara luas dan dekat dengan pelanggan. Merek kami dapat dan akan terus diperluas baik secara jangkauan di seluruh wilayah, maupun dalam berbagai saluran," ujar Terry.
LPPF melihat banyak kesempatan yang bisa dimiliki perseroan, terutama di daerah yang belum dijangkau. Hal ini akan sangat tergantung bagaimana perseroan bisa menghadirkan toko yang omni enabled atau menyediakan berbagai macam saluran yang tersambung dengan toko tersebut.