Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pergerakan Harga Emas Hari Ini, Kamis 10 Juni 2021

Harga kontrak emas untuk pengiriman Agustus 2021 di divisi Comex, New York Mercantile Exchange, terpantau melemah 5,4 poin atau 0,28 persen ke level US$1.890,1 per troy ounce pada pukul 08.15 WIB.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Harga emas bergerak melemmah pada awal perdagangan hari ini, Kamis (10/6/2021).

Berdasarkan data Bloomberg, harga kontrak emas bulan Agustus 2021 di divisi Comex, New York Mercantile Exchange, terpantau melemah 5,4 poin atau 0,28 persen ke level US$1.890,1 per troy ounce pada pukul 08.15 WIB.

Sementara itu, harga emas di pasar spot terpantau melemah 0,89 poin atau 0,05 persen ke level US$1.887,68.

Harga emas melemah setelah naik pada perdagangan sebelumnya, di saat investor menantikan data inflasi Amerika Serikat yang dapat membentuk arah kebijakan moneter Federal Reserve.

Pada perdagangan Rabu (9/6), emas Comex terdongkrak US$1,1 atau 0,06 persen dan ditutup di US$1.895,50 per troy ounce.

Direktur perdagangan logam High Ridge Futures David Meger mengatakan fundamental yang mendasari tetap menguntungkan untuk logam mulia.

“Meskipun mungkin ada reaksi pasar spontan jika inflasi berjalan lebih panas dari yang diperkirakan, The Fed kemungkinan akan tetap berpegang pada pandangannya bahwa setiap lompatan bersifat sementara,” ungkap Meger, seperti dikutip Antara, Rabu (9/6/2021).

Pelaku pasar akan mencerna data indeks harga konsumen (IHK) AS pada Kamis waktu setempat untuk mencari tanda-tanda bahwa Fed dapat mulai mengakhiri kebijakan moneter ultra-longgarnya secara bertahap. Pelaku pasar juga menunggu pertemuan Bank Sentral Eropa (ECB) pada hari yang sama.

“Satu elemen utama yang mendukung gagasan The Fed bahwa inflasi akan bersifat sementara, adalah bahwa dari basis historis, imbal hasil obligasi pemerintah AS tidak menunjukkan tekanan inflasi,” kata analis senior Kitco Metals Jim Wyckoff.

Namun, Wyckoff menambahkan bahwa melonjaknya harga-harga bahan baku merupakan indikasi tren inflasi, juga mendukung emas.

15:12 WIB
Emas Comex melemah 16,4 poin

Harga emas Comex untuk kontrak Agustus 2021 melemah 16,4 poin atau 0,87 persen ke level US$1.879,10 per troy ounce pada pukul 15.00 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,128 poin atau 0,14 persen ke level 90,248 pada pukul 14.57 WIB.

13:54 WIB
Emas Comex menguat 8,40 poin

Harga emas Comex untuk kontrak Agustus 2021 melemah 8,40 poin atau 0,44 persen ke level US$1.887,70 per troy ounce pada pukul 13.50 WIB

Sementara harga emas spot menguat 2,91 poin atau 0,15 persen ke level US$1.885,66. 

11:49 WIB
Emas Comex melemah 7,9 poin

Harga emas Comex untuk kontrak Agustus 2021 melemah 7,9 poin atau 0,42 persen ke level US$1.887,60 per troy ounce pada pukul 11.29 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,081 poin atau 0,09 persen ke level 90,201 pada pukul 11.29 WIB.

10:27 WIB
Emas Comex melemah 6,6 poin

Harga emas Comex untuk kontrak Agustus 2021 melemah 6,6 poin atau 0,35 persen ke level US$1.889,90 per troy ounce pada pukul 10.14 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,061 poin atau 0,07 persen ke level 90,181 pada pukul 10.14 WIB.

09:10 WIB
Emas Comex melemah 5,8 poin

Harga emas Comex untuk kontrak Agustus 2021 melemah 5,8 poin atau 0,31 persen ke level US$1.889,70 per troy ounce pada pukul 08.57 WIB.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,047 poin atau 0,05 persen ke level 90,167 pada pukul 08.57 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper