Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mampu bertahan di zona hijau dan ditutup menguat pada perdagangan hari ini, Senin (15/2/2021). Saham PT Astra International Tbk. di sisi lain dilego investor asing.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup menguat 0,77 persen ke level 6.270,32 setelah bergerak di kisaran 6283.416 - 6244.385. Sebanyak 299 saham menguat, 182 saham melemah, dan 160 saham stagnan.
Penguatan IHSG hari ini dipimpin oleh saham PT Astra International Tbk. Saham berkode ASII menguat 0.71 persen ke level 5.950. Kemudian disusul saham ANTM yang juga naik 1,05 persen ke posisi 2.930.
Volume transaksi saham ASII mencapai 178,64 juta lembar dengan nilai transaksi Rp1,08 triliun. Investor asing di sisi lain melego saham ASII dengan mencetak net foreign sell Rp548,41 miliar di seluruh pasar.
Sementara itu, saham ANTM mencatat volume transaksi 361,59 juta lembar dengan nilai transaksi Rp1,05 triliun. Berbeda dengan ASII, saham ANTM mencetak net buy Rp77,67 miliar.
Secara umum,volume transaksi saham pada perdagangan hari ini mencapai 13,75 miliar lembar dengan nilai transaksi Rp12,26 triliun. Investor asing mencatat aksi jual bersih sebanyak Rp693,49 miliar. Namun, secara kumulatif sejak awal tahun, investor asing mencetak net buy Rp10,7 triliun.