Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Blue Bird (BIRD) Kedatangan ‘Anggota Baru’, Namanya Bhaskara Djokosoetono

Keluarga besar Purnomo Prawiro, pemilik PT Blue Bird Tbk. (BIRD), tengah berbahagia dengan kedatangan anggota baru.
laman Bluebirdgroup dan Instagram @titiradjopadmaja
laman Bluebirdgroup dan Instagram @titiradjopadmaja

Bisnis.com, JAKARTA — Bisnis emiten sektor transportasi masih kembang kempis diadang penerapan kembali pembatasan sosial berskala besar di wilayah DKI Jakarta. Meski demikian, kondisi itu tak lantas membuat manajemen PT Blue Bird Tbk. (BIRD) patah semangat.

Apalagi dengan kelahiran anggota baru dalam keluarga besar Djokosoetono, yaitu Bhaskara Deva Purnomo Djokosoetono, putra dari pasangan Adrianto Andre Djokosoetono dan Titi Radjo Padmaja atau lebih dikenal dengan Titi Rajo Bintang, aktris dan musisi.

Berdasarkan laporan keuangan semester I/2020, Blue Bird mengantongi pendapatan Rp1,15 triliun per 30 Juni 2020. Realisasi itu turun 39,87 persen dari Rp1,91 triliun pada semester I/2019. BIRD pun membukukan rugi periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk Rp93,67 miliar pada semester I/2020.

Adapun, Adrianto Djokosoetono adalah bungsu tiga bersaudara pasangan Purnomo Prawiro dan Endang Basuki pemilik PT Blue Bird Tbk. (BIRD), emiten transportasi dengan kapitalisasi pasar Rp2,18 triliun, yang melantai di bursa sejak 5 November 2014. Taksi Blue Bird sendiri sejatinya sudah dirintis oleh sang nenek, Mutiara Fatimah Djokosoetono, sejak 1965 dengan nama Chandra Taksi.

Saat Blue Bird melantai, Purnomo Prawiro sempat dinobatkan oleh Forbes sebagai orang terkaya ke-25 di Indonesia dengan kekayaan US$1,3 miliar.

Kini Adrianto menjabat sebagai direktur di Blue Bird, sedangkan sang kakak sulung Noni Sri Aryati Purnomo menjadi direktur utama dan Sri Adriyani Lestari menjadi wakil komisaris utama.

Adrianto tercatat mengenggam kepemilikan hingga 5 persen atau 123,99 juta lembar saham senilai Rp107,87 miliar jika mengacu pada penutupan perdagangan saham BIRD Rp870 pada Jumat (25/9/2020). Secara year to date, saham BIRD sudah melorot 65,06 persen.

Adapun, Noni dan Sri Adriyani masing-masing mengenggam 4,80 persen dan 2,50 persen. Pada Juli tahun ini, Adrianto sempat beberapa kali menambah kepemilikan sahamnya.

Setelah berpisah dengan Aksan Sjuman, mantan drummer grup band Dewa 19 dan putra dari sutradara Sjuman Djaja, Titi kemudian menikah dengan Adrianto pada 2016.

Dalam akun Instagramnya, Titi menuliskan, “Alhamdulillah, telah lahir putra kami Bhaskara Deva Purnomo Djokosoetono pada 21 September 2020. Semoga selalu dalam lindunganNya, menjadi anak yg sholeh dan membawa manfaat kebaikan bagi sesama. Terimakasih atas dukungan dan doa baik keluarga dan teman teman.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Gajah Kusumo
Editor : Gajah Kusumo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper