Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Menguat 0,36 Persen, Tujuh Sektor Jadi Penopang

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG terpantau menguat 0,36 persen atau 16,44 poin ke level 4.548,13 pada pukul 09.17 WIB dan bergerak dalam kisaran 4.531,81-4.592,63.
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (31/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (31/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat tipis pada perdagangan pagi ini, Jumat (3/4/2020).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG terpantau menguat 0,36 persen atau 16,44 poin ke level 4.548,13 pada pukul 09.17 WIB dan bergerak dalam kisaran 4.531,81-4.592,63.

Indeks mengawali perdagangan hari ini dengan penguatan menguat 1,16 persen atau 52,74 poin ke level 4.584,42 pada pukul 09.01 WIB, namun penguatan indeks perlahan menipis.

Adapun pada perdagangan Kamis (2/4), IHSG berhasil parkir di level Rp4,531,68 setelah menguat 65,64 poin atau 1,47 persen.

Tujuh dari 10 sektor dalam IHSG menguat, dipimpin oleh sektor industri dasar yang naik 2,82 persen, disusul sektor tambang yang menguat 1,51 persen. Tiga sektor lainnya melemah, dipimpin oleh sektor barang konsumsi yang melemah 0,56 persen.

Pagi ini, tercatat 181 saham menguat, 78 saham melemah 427 saham lainnya stagnan.

Saham PT Elnusa Tbk (ELSA) mencatat penguatan terbesar pagi ini dengan lonjakan hingga 17,13 persen, disusul saham PT Medco Energi International Tbk (MEDC) yang melonjak 15,28 persen.

Kepala riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang menyampaikan pernyatan Presiden Trump yang telah berbicara dengan pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman dan berharap Arab Saudi dan Rusia untuk mengurangi produksi minyak sebanyak 10 juta hingga 15 juta barel per hari, mendorong kenaikan harga minyak mentah WTI sebesar +16.7 persen.

"Sentimen itu kemudian mendorong naik Dow Jones sebesar 2.24 persen dan berpotensi mendorong kembali naik IHSG dalam perdagangan Jumat ini," paparnya.

Lebih lanjut, naiknya harga komoditas seperti Nikel +0.36 persen & Gold +2 persen juga berpotensi menjadi sentimen positif untuk market melakukan akumulasi beli Jumat ini. Kenaikan EIDO sebesar +5.5 persen semalam serta sebagian Bursa Asia Jumat pagi menjadi tambahan katalis bagi penguatan IHSG hari ini.

"Mengetahui IHSG berpeluang melanjutkan lanjutan kenaikan, ditengah secara valuasi masih banyak saham sangat atraktif, kami merekomendasikan sangat selektif jika investor ingin melakukan Buy maka dapat fokus atas saham dari Sektor Konsumer, Farmasi, Infrastruktur, FMCG, Otomotif  Telko dan Rokok dalam perdagangan Jumat ini," paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper