Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Tifico Fiber Indonesia Tbk. membukukan penurunan harga terdalam pada perdagangan hari ini, Jumat (24/1/2020).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), harga saham bersandi TFCO tersebut memimpin daftar saham terlemah (top losers) dengan ditutup anjlok 25 persen di level Rp525 per lembar saham.
Terpaut tipis di belakang TFCO adalah saham PT Lionmesh Prima Tbk. (LMSH) yang anjlok 24,22 persen dan berakhir di level Rp338 per lembar saham (lihat tabel).
Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di level 6.244,11 dengan koreksi tipis 0,08 persen atau 5,1 poin dari level penutupan perdagangan sebelumnya.
Pada perdagangan Kamis (23/1/2020), IHSG mampu mengakhiri pergerakannya di zona hijau yakni level 6.249,21 dengan penguatan 0,25 persen atau 15,76 poin.
Indeks mulai tergelincir ke zona merah dengan dibuka turun 0,1 persen atau 6,76 poin di posisi 6.242,83 pada Jumat (24/1) pagi. Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak di level 6.234,82 – 6.258,85.
Baca Juga
Lima dari sembilan sektor berakhir di wilayah negatif, dipimpin aneka industri dan pertanian yang masing-masing melorot 1,16 persen. Empat sektor lainnya ditutup di wilayah positif, dipimpin industri dasar yang menguat 0,63 persen.
Adapun dari 675 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 160 saham menguat, 231 saham melemah, dan 284 saham stagnan.
Saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) yang masing-masing turun 1,80 persen dan 0,44 persen menjadi penekan utama IHSG.
Berikut adalah perincian 10 saham dengan penurunan harga terbesar atau Top Losers hari ini: | |||
---|---|---|---|
Saham | Harga Sebelumnya (Rp) | Harga Penutupan Hari Ini (Rp) | Perubahan (persen) |
TFCO | 700 | 525 | -25,00 (175 poin) |
LMSH | 446 | 338 | -24,22 (108 poin) |
POLA | 171 | 145 | -15,20 (26 poin) |
GLOB | 406 | 350 | -13,79 (56 poin) |
DMND | 1.530 | 1.350 | -11,76 (180 poin) |
PCAR | 324 | 288 | -11,11 (36 poin) |
IGAR | 336 | 300 | -10,71 (36 poin) |
SKRN | 520 | 466 | -10,38 (54 poin) |
NASA | 620 | 560 | -9,68 (60 poin) |
KIOS | 420 | 380 | -9,52 (40 poin) |
Sumber: BEI