Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terregra Asia Energy Bantah Benny Tjokro Miliki Saham TGRA

Hingga akhir perdagangan 20 November 2019, TGRA ditutup di level Rp158 per saham. Dengan demikian dalam kurun waktu 11-20 November, TGRA telah anjlok 78,06%.
Manajemen PT Terregra Asia Energy Tbk. saat menggelar paparan publik insidentil di Jakarta, Jumat (22/11/2019)./Bisnis-Muhammad Ridwan).
Manajemen PT Terregra Asia Energy Tbk. saat menggelar paparan publik insidentil di Jakarta, Jumat (22/11/2019)./Bisnis-Muhammad Ridwan).

Bisnis.com, JAKARTA — PT Terregra Asia Energy Tbk. memberikan klarifikasi atas penurunan sahamnya dalam beberapa waktu terakhir. Manajemen menyebut anjloknya saham perseroan disebabkan rumor pasar.

Sekretaris Perusahaan Terregra Asia Energy Christin Suwito mengatakan bahwa saham perseroan terimbas rumor pasar yang menyebutkan bahwa sebagian saham emiten berkode TGRA itu dimiliki oleh Bos PT Hanson International Tbk. Benny Tjokrosaputro.

“Sampai hari ini semua data tidak ada satu lembar pun milik Benny Tjokro,” ujarnya saat menggelar paparan publik insidenti di Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Dia menambahkan bahwa, secara fundamental perseroan kinerja masih berjalan dengan baik, hal tersebut merujuk dengan realisasi kinerja per September 2019.

Emiten berkode saham TGRA itu mencatatkan pertumbuhan laba usaha Rp1,08 miliar, meningkat 154,05% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu senilai Rp428,66 juta.

“Kami tetap lakukan apa yang sudah kami rencanakan ke depannya,” ungkapnya.

Sekadar informasi, Bursa Efek Indonesia menghentikan sementara perdagangan TGRA pada perdagangan Kamis (21/11/2019). Adapun penghentian sementara itu ditujukan untuk memberikan cooling down terhadap saham TGRA yang anjlok dalam beberapa hari terakhir.

Saham TGRA mulai anjlok sejak perdagangan 11 November 2019. Saat itu, TGRA melorot 22,92% dari Rp720 ke level Rp555. 

Koreksi saham TGRA berlanjut hingga akhir perdagangan 20 November 2019 dan ditutup di level Rp158 per saham. Dengan demikian dalam kurun waktu 11-20 November, TGRA telah anjlok 78,06%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper