Bisnis.com, JAKARTA - Emiten rokok PT Gudang Garam Tbk. membagikan dividen tunai kepada pemegang saham sebesar Rp5 triliun atau setara dengan 2.600 per saham untuk tahun buku 2018.
Jumlah dividen ditetapkan pada rapat umum pemegang saham tahunan untuk periode 2018 yang digelar pada 26 Juni 2019.
Pada tahun buku 2018, laba Gudang Garam yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp7,79 triliun.
Dengan demikian, dividen pay out ratio emiten dengan kode saham GGRM ini sebesar 64,18% dari laba bersih 2018.
Lebih lanjut, akhir periode perdagangan saham dengan hak dividen atau cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 4 Juli 2019. Sementara itu, cum dividen di pasar tunai pada 8 Juli 2019.
Dividen tunai akan dibagikan kepada para pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham perseroan atau recording date pada 8 Juli 2019 pukul 16.00 WIB. Selanjutnya, pembayaran dividen dilakukan pada 25 Juli 2019.