Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bali United IPO, Ini Analisis Historis Nasib Klub Bola yang Melantai di Bursa

Bali United menjadi emiten klub bola pertama di Asean. Jika melihat historis klub bola yang melantai di bursa, bagaimana prospek cuan dari emiten berkode BOLA tersebut
CEO PT Bali Bintang Sejahtera Tbk Yabes Tanuri (kanan) berbincang dengan Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Inarno Djayadi (kiri), usai pencatatan perdana saham perseroan, di Galeri BEI, Jakarta, Senin (17/6/2019)./Bisnis-Endang Muchtar
CEO PT Bali Bintang Sejahtera Tbk Yabes Tanuri (kanan) berbincang dengan Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Inarno Djayadi (kiri), usai pencatatan perdana saham perseroan, di Galeri BEI, Jakarta, Senin (17/6/2019)./Bisnis-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA - Bali United resmi melantai di Bursa Efek Indonesia pada Senin (17/6/2019), harga sahamnya pun langsung melejit hingga auto rejection atas atau ARA. Namun, bagaimana prospek harga saham klub sepak bola jika melihat tim-tim asal Eropa yang sudah melantai di bursa lebih dulu?

Sejumlah pelaku pasar cukup antusias menyambut hadirnya emiten berkode BOLA di samping posisinya sebagai klub sepak bola pertama di Asia Tenggara yang melantai di bursa.

Bali United disebut menghimpun dana segar Rp350 miliar dari aksi penawaran saham perdana atau initial public offering (IPO). Perseroan melepas 33,33% sahamnya dengan harga penawaran Rp175 per saham.

Saat dibuka pertama kali di BEI, harga saham BOLA langsung melejit 69,14% menjadi Rp296 per saham. Alhasil, harga saham BOLA langsung kena ARA.

Bali United juga dikabarkan mengalami kelebihan permintaan atau oversubscribe sekitar 110 kali, seiring dengan tingginya minat para investor untuk memiliki saham tersebut.

Euforia atas klub sepak bola kesayangan yang go public bisa dibanggankan. Namun, seperti dikutip dari The Wall Street Journal pada 1998, para analis memperkirakan ada masalah yang bakal dihadapi suatu klub sepak bola dalam jangka panjang jika melantai di bursa efek.

Klub bola melantai di bursa bukan hal yang baru di Benua Biru. Apalagi, pasca Liga Premier Inggris diluncurkan pada 1992, banyak klub Liga Inggris yang melantai di bursa karena pendapatan siaran yang melonjak.

Para pemilik klub pun tergiur untuk melonjakkan valuasi asetnya. Alhasil, tercatat ada 27 tim yang melantai di bursa pada pertengahan 1990-an.

The Economist pada 2012 mencatat ada beberapa tim yang sempat tercatat di bursa London pada pertengahan 1990-an antara lain, Arsenal, Birmingham City, Celtic, Tottenham Hotspur, dan Millwall FC.

Harga saham klub bola asal Inggris itu dipatok dengan harga tinggi, tetapi tidak berbanding lurus saat periode pembagian dividen. Pasalnya, klub Inggris pada 1990-an itu tidak mampu membagikan dividen. Akhirnya, nilai pasarnya pun anjlok.

Analis saham AFV Milla Ilario Presta seperti dikutip Wall Street Journal pada 1998 mengatakan, kinerja saham klub bola sangat terkait dengan peforma tim di lapangan sehingga harga sahamnya cenderung berfluktuasi.

Untuk kasus di Liga Inggris, ada beberapa penyebab para klub bola itu angkat kaki dari bursa antara lain, ketidakpuasan dari pemegang saham dan biaya untuk mematuhi aturan bagi perusahaan publik yang tinggi bisa mencapai 100.000 pound sterling per tahun.

Selain itu, pasar saham global juga tengah mengalami tekanan pada 2000 akibat krisis moneter global. Alhasil, harga saham klub bola mendapatkan tekanan hebat. Belum lagi banyak klub yang mengalami kesulitan keuangan saat itu.

Lazio, Klub Italia Pertama yang Melantai di Bursa

Nasib buruk klub Liga Inggris yang melantai di bursa tidak membuat S.S Lazio, klub asal Serie-A Italia, gentar.

Biancocelesti, julukan Lazio, memberanikan diri untuk IPO pada 6 Mei 1998. Klub asal kota Roma itu pun yakin pendukungnya bakal berbondong-bondong membeli sahamnya.

Jika harga saham perusahaan publik sangat dipengaruhi dengan prospek kinerja keuangan dan bisnisnya. Berbeda dengan sepak bola, hasil di lapangan bisa memengaruhi harga sahamnya.

Kondisi inilah yang membuat Lazio salah perhitungan. Aksi beli saham dari para penggemar tidak cukup untuk mengindahkan harga saham emiten klub bola tersebut.

Kinerja Lazio di Serie-A yang kurang mengesankan membuat sahamnya tidak menarik dibeli oleh penggila bola atau investor ritel selain penggemar beratnya.

Roller Coaster Saham Ajax

Keberhasilan Ajax lolos ke semifinal Liga Champion bisa menjadi contoh sentimen positif untuk harga sahamnya. Apalagi, klub Belanda itu mampu menang di semifinal leg-1 melawan Tottenham Hotspurs 1-0 di Inggris.

Pasca kemenangan itu, harga saham Ajax langsung melejit 26,02% menjadi 24 euro per saham dalam 4 hari perdagangan. Namun, harga sahamnya langsung anjlok 29,16% menjadi 17,05 euro per saham setelah Ajax dikalahkan Tottenham 2-3 di kandang sendiri.

Sampai perdagangan Senin (17/06/2019), harga saham Ajax turun 0,58% menjadi 17 euro per saham.

bali united IPO
bali united IPO

Tak hanya kinerja di lapangan, sentimen penggerak saham klub bola bisa dibilang lebih rumit dari emiten biasa. Penggerakkan harga saham bisa liar ketika masa bursa transfer.

Pasalnya, investor ritel bisa saja tidak puas dengan strategi klub di bursa transfer. Hal itu bisa menekan harga saham. Sebaliknya, pemain besar yang dibeli bisa mendongkrak harga saham.

Kebijakan penunjukkan pelatih pun bisa mempengaruhi gerak saham klub bola. Jika pendukung tidak menyukai sosok pelatih yang dipilih, siap-siap saja harga saham langsung memerah.

Bahkan, kebijakan klub tidak memainkan pemain bintang yang disukai pendukung bisa membuat harga saham memerah.

Tidak ada yang baru di bawah matahari, sepertinya frasa yang cukup pantas untuk menggambarkan fenomena saham BOLA yang dikabarkan oversubscribe. Menjadi klub sepak bola pertama di Asia Tenggara yang melantai di bursa, mari kita nantikan bagaimana performa saham Bali United.

 
pangan bg

Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking

Apa yang menjadi pertimbangan utama Anda dalam memilih aplikasi mobile banking?

Seberapa sering Anda menggunakan aplikasi mobile banking?

Fitur apa yang paling sering Anda gunakan di aplikasi mobile banking?

Seberapa penting desain antarmuka yang sederhana bagi Anda?

Apa yang membuat Anda merasa nyaman menggunakan aplikasi mobile banking tertentu?

Apakah Anda mempertimbangkan reputasi bank sebelum mengunduh aplikasinya?

Bagaimana Anda menilai pentingnya fitur keamanan tambahan (seperti otentikasi biometrik)?

Fitur inovatif apa yang menurut Anda perlu ditambahkan ke aplikasi mobile banking?

Apakah Anda lebih suka aplikasi yang memiliki banyak fitur atau yang sederhana tetapi fokus pada fungsi utama?

Seberapa penting integrasi aplikasi mobile banking dengan aplikasi lain (misalnya e-wallet atau marketplace)?

Bagaimana cara Anda mengetahui fitur baru pada aplikasi mobile banking yang Anda gunakan?

Apa faktor terbesar yang membuat Anda berpindah ke aplikasi mobile banking lain?

Jika Anda menghadapi masalah teknis saat menggunakan aplikasi, apa yang biasanya Anda lakukan?

Seberapa puas Anda dengan performa aplikasi mobile banking yang saat ini Anda gunakan?

Aplikasi mobile banking apa yang saat ini Anda gunakan?

pangan bg

Terimakasih sudah berpartisipasi

Ajak orang terdekat Anda untuk berpartisipasi dalam kuisioner "Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking"


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ahmad Rifai
Editor : Surya Rianto
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper