Bisnis.com, JAKARTA – PT Bisi International Tbk. (PJAA) terpantau naik 27,37% sepanjang tahun lalu.
Berdasarkan laporan keuangan yang terbit pada Jumat (31/3/2017), laba produsen bibit hibrida tersebut tercatat Rp336,22 miliar sepanjang 2016, naik dari periode tahun sebelumnya Rp263,97 miliar.
Kenaikan tersebut terjadi seiring tumbuhnya pendapatan perseroan sebesar 28,88% menjadi Rp1,85 triliun dari Rp1,44 triliun.
Sementara itu, beban pokok penjualan naik 19,77% menjadi Rp1,05 triliun dari Rp875,44 miliar.
Sehingga laba kotor perseroan meningkat 43,09% menjadi Rp803,95 miliar dari Rp562,09 miliar.
Beban usaha, yang terdiri dari beban penjualan serta beban umum dan administrasi, naik 31,61% menjadi Rp355,86 miliar dari Rp270,39 miliar.
Alhasil, laba usaha perseroan juga naik 37,29% menjadi Rp440,64 miliar dari Rp320,94 miliar.
Hingga akhir 2016, total aset perseroan tercatat Rp2,42 triliun dengan jumlah liabilitas tercatat Rp352,65 miliar dan ekuitas Rp2,06 triliun.