Bisnis.com, JAKARTA— Sepanjang Februari 2017, sejumlah indeks reksa dana menunjukkan kinerja yang positif, dipimpin oleh reksa dana campuran.
Berdasarkan data Infovesta Utama yang diolah Bisnis.com, sejumlah indeks reksa dana menunjukkan kinerja positif. Untuk reksa dana campuran yang difaktorkan melalui Infovesta Balanced Fund Index mencatatkan kinerja 0,79% pada Februari 2017 atau tertinggi di antara yang lainnya.
Disusul oleh reksa dana pendapatan tetap yang ditujukan lewat Infovesta Fixed Income Fund Index dengan 0,60% dan Infovesta Equity Fund Index (reksa dana saham) dengan 0,17%.
Sementara itu, indeks acuan reksa dana saham dan campuran, yakni indeks harga saham gabungan (IHSG) mampu mencapai 1,39%.
Adapun, indeks acuan obligasi, Infovesta Government Bond Index dan Infovesta Corporate Bond Index memiliki kinerja masing-masing 0,55% dan 0,67%.