Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DOLAR AS: Janji Reformasi Pajak Trump, Indeks Lanjut Naik

Indeks dolar Amerika Serikat kembali menguat pada perdagangan pagi ini, Senin (13/2/2017)
Indeks dolar AS menguat lagi./.Bisnis-Abdullah Azzam
Indeks dolar AS menguat lagi./.Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA- Indeks dolar Amerika Serikat kembali menguat pada perdagangan pagi ini, Senin (13/2/2017).

Indeks dolar telah menguat berkelanjutan sejak 1 Februari hingga pagi ini.

Saat membuka perdagangan hari ini, indeks dolar AS menguat 0,02% ke level 100,82.

Pada pk. 06.08 WIB, indeks dolar AS menguat 0,07% ke level 100,87.

Penguatan dolar, tulis Bloomberg,didorong rencana Presiden AS Donald Trump yang akan menetapkan reformasi pajak dalam dua sampai tiga minggu ke depan.

Janji tersebut menghidupkan kembali optimisme tentang prospek stimulus fiskal di AS.

Deklarasi Trump pada Kamis lalu, merupakan sinyal kemajuan janji stimulus fiskal yang telah didorong ekspektasi pertumbuhan ekonomi yang lebih cepat dan juga dukungan posisi dolar.

Di samping, itu, pasar uang juga minggu ini menunggu pidato Gubernur Federal Reserve Janet Yellen , untuk melihat apakah ada pergeseran rencana untuk menaikkan suku dua atau tiga kali tahun ini.

 

Laju indeks dolar AS

 

13 Februari

(pk. 06.08 WIB)

 

100,87

(+0,07%)

10 Februari

100,80

(+0,15%)

9 Februari

 100,65

(+0,37%)

 

 

 

 

 

 

Sumber: Bloomberg, 2017

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper