Bisnis.com, JAKARTA – Penguatan harga emas Comex menipis pada perdagangan siang ini Senin (5/12/2016), sejalan dengan menguatnya kinerja dolar AS di tengah ekspektasi bahwa bank sentral AS Federal Reserve akan menaikkan suku bunga pada pertemuan kebijakannya pekan depan.
Harga emas Comex kontrak Februari 2017 naik hanya 0,11% atau 1,30 poin ke US$1.179,10 per ounce pada pukul 13.07 WIB, setelah dibuka dengan penguatan 0,41% atau 4,80 poin di US$1.182,60 per ounce.
Pada saat yang sama, indeks dolar AS yang mengukur pergerakan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama terpantau menguat 0,51% atau 0,510 poin ke level 101,280.
Seperti dilansir Reuters hari ini, tingkat pengangguran AS turun ke level terendah dalam sembilan tahun sebesar 4,6% pada November, seiring bertambahnya jumlah kepegawaian sebesar 178.000 pekerjaan.
Kenaikan data pekerjaan disertai dengan penurunan tingkat pengangguran menunjukkan membaiknya pasar tenaga kerja AS dan hal tersebut semakin memastikan arah kenaikan suku bunga oleh The Fed sebelum akhir tahun ini.
“Pergerakan pada dolar akan menentukan harga emas untuk beberapa lama,” ujar Yuichi Ikemizu, Kepala perdagangan komoditas di Standard Bank.
Namun di sisi lain, penurunan harga emas siang ini masih cenderung tidak signifikan di tengah kegelisahan seputar pengunduran diri PM Italia, Matteo Renzi, setelah ia gagal dalam referendum reformasi konstitusi di negara tersebut.
“Terdapat sejumlah pembelian aset safe haven di saat para investor menjadi gelisah akan dampak referendum di Eropa,” papar ANZ dalam risetnya.
Sejalan dengan pergerakan emas, harga perak kontrak Maret 2017 melemah 0,10% atau 0,017 poin ke US$16,815 per ounce pada pukul 13.07 WIB, setelah dibuka dengan penguatan 0,64% atau 0,108 poin di posisi 16,940.
Pergerakan emas dan perak di Comex (Commodity Exchange):
Tanggal | Emas kontrak Februari 2017 US$/ounce | Perak kontrak Maret 2017 US$/ounce |
5/12/2016 (Pk. 13.07 WIB) | 1.179,10 (+0,11%) | 16,815 (-0,10%) |
2/12/2016 | 1.177,80 (+0,72%) | 16,832 (+1,98%) |
1/12/2016 | 1.169,40 (-0,38%) | 16,506 (+0,15%) |
30/11/2016 | 1.173,90 (-1,42%) | 16,482 (-1,54%) |
29/11/2016 | 1.190,80 (-0,25%) | 16,740 (+0,39%) |
Sumber: Bloomberg