Bisnis.com, JAKARTA- PT. KGI Sekuritas Indonesia memperkirakan indeks harga saham gabungan dalam perdagangan dua pekan ke depan cenderung positif.
“View kami untuk 2 minggu kedepan, pasar cenderung positif,” kata Periset Senior KGI Sekuritas Indonesia Yuganur Wijanarko dalam risetnya yang diterima hari ini, Jumat (25/11/2016).
Sementara itu, ujarnya koreksi IHSG yang terjadi dari 5.480 hingga low 5.060, sudah mencerminkan kecewanya pasar terhadap 50% hasil pendapatan laba emiten di kuartal III/2016.
Dari data Bloomberg, dalam pergerakan perdagangan mulai awal bulan ini hingga 25 November 2016, IHSG paling tinggi bertengger di angka 5.478,92, dan terendah di angka 5.073,4.
Sementara itu pada akhir sesi I perdagangan hari ini, IHSG menguat 0,1% atau 5,34 poin ke 5.112,96.