Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RUPIAH ATAS DOLAR AS 13 SEPTEMBER: Ini Prediksi Pergerakannya

NH Korindo Securities Indonesia memprediksi rupiah akan rentan dengan sejumlah sentimen yang mendorong penguatan laju dolar AS pada perdagangan Selasa (13/9/2016).
Ilustrasi/Reuters
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA-- NH Korindo Securities Indonesia memprediksi rupiah akan rentan dengan sejumlah sentimen yang mendorong penguatan laju dolar AS pada perdagangan Selasa (13/9/2016).

Kepala Riset NH Korindo Reza Priyambada mengatakan adanya efek uji nuklir di perbatasan Korea utara dan Korea selatan sebesar 10 kilo ton membuat mata uang Asia, terutama Won langsung melemah dan membuat laju dolar AS menguat terbatas di akhir pekan lalu.

Laju dolar AS terlihat bergerak flat terhadap mata uang Eropa seperti EUR, dan GBP. Sementara itu, laju dolar AS menguat cukup kuat terhadap yen dan rupiah. "Belum adanya sentimen positif dari dalam negeri membuat laju rupiah rentan terhadap berbagai sentimen yang mendukung penguatan laju dolar AS," katanya dalam riset.

 
Menurutnya, adanya sentimen negatif yang datang dari Korea Utara tersebuy membuat para pelaku pasar melakukan aksi profit taking mengingat pergerakan rupiah telah menguat cukup tajam sepanjang pekan lalu. "Kini rupiah menguji level support Rp13.126 dan resisten Rp13.069."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper