Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA CHINA 23 AGUSTUS: Sektor Kesehatan OK, Indeks Shanghai Ditutup Menguat

Indeks Shanghai Composite ditutup menguat 0,16% atau 4,90 poin ke level 3.089,71, setelah dibuka dengan pelemahan 0,10% atau 3,23 poin di posisi 3.081,57.
Aktivitas di Bursa Efek Shanghai/Reuters
Aktivitas di Bursa Efek Shanghai/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan bursa saham China berakhir menguat pada perdagangan hari ini, Selasa (23/8/2016), sejalan dengan penguatan saham perusahaan transportasi dan bahan baku didukung rencana pemerintah Beijing untuk menghidupkan kembali bagian dari kawasan timur lautnya yang tengah berjuang dari penurunan industri.

Indeks Shanghai Composite ditutup menguat 0,16% atau 4,90 poin ke level 3.089,71, setelah dibuka dengan pelemahan 0,10% atau 3,23 poin di posisi 3.081,57.

Sementara itu pergerakan indeks CSI 300 di Shenzen yang berisi saham-saham bluechips juga berakhir menguat 0,15% atau 5,03 poin ke level 3.341,83, setelah dibuka turun 0,13% atau 4,17 poin ke level 3.332,62.

Seperti dilansir Reuters hari ini, China telah meluncurkan rencana untuk menghidupkan kembali bagian dari wilayah timur lautnya selama tiga tahun ke depan, termasuk dengan 127 proyek investasi besar.

Pemerintah juga mengumumkan rincian rencana untuk menurunkan biaya bisnis dalam beberapa tahun ke depan demi menopang ekonomi yang melamban.

Saham perusahaan transportasi dan bahan baku naik.

Sementara itu, sektor kesehatan dilaporkan menguat namun sektor properti turun 0,6%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper