Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Melonjak 16,99%, IHSG Capai Return Tertinggi di Dunia

Pada penutupan perdagangan Selasa (2/8/2016), indeks harga saham gabunhan (IHSG) berhasil mencetak rekor imbal hasil (return) sebesar 16,99% sejak awal tahun ini
Refleksi pengunjung melihat pergerakan IHSG./JIBI-Dwi Prasetya
Refleksi pengunjung melihat pergerakan IHSG./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA-- Pada penutupan perdagangan Selasa (2/8/2016), indeks harga saham gabunhan (IHSG) berhasil mencetak rekor imbal hasil (return) sebesar 16,99% sejak awal tahun ini

Keterangan resmi Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan return yang mencapai 16,99% tersebut merupakan yang tertinggi di antara bursa utama dunia.

Pencapaian tersebut menunjukkan terus meningkatnya kepercayaan investor terhadap prospek pasar modal Indonesia. 

Sebagai informasi, kemarin IHSG ditutup menguat 0,22% atau 11,74 poin ke level 5.373,32, setelah bergerak pada kisaran 5.356,43 – 5.368,56.

Dari 534 saham yang diperdagangkan, 164 saham menguat, 172 saham melemah, dan 198 saham stagnan.

Sementara itu, investor asing membukukan aksi beli bersih (net buy) pada perdagangan kemarin senilai Rp2,92 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper