Bisnis.com, JAKARTA— First Asia Capital memperkirakan indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Senin (16/5/2016) bergerak di kisaran 4.700- 4.790.
Analis First Asia Capital David Sutyanto mengemukakan pada perdagangan hari ini IHSG cenderung dalam tekanan.
“Pelemahan rupiah yang tidak terasa sudah mendekati level 13400, akan menjadi perhatian pasar,” kata David dalam risetnya yang diterima hari ini, Kamis (16/5/2016).
Selain itu, ujarnya, peningkatan utang luar negeri dan rencana pemangkasan anggaran menjadi sentimen negatif.
“BI Rate diperkirakan akan tetap pada level 6,75%. Secara teknikal IHSG masih dalam tren konsolidasi,” kata David.
Dia mengemukakan IHSG pada perdagangan kemarin berhasil menguat tipis 0,1% ke posisi 4734.36.
“Adanya penguatan terhadap sektor properti menjelang pengumuman BI Rate hari ini menjadi penopang indeks,” katanya.
Sementara itu, Wall Street ssmalam bergerak bervariasi dan ditutup flat. Indeks DJIA tutup di 17526,62 koreksi tipis 3,36 poin (0,02%). Indeks S&P tutup di 2047,63 menguat 0,42 poin (0,02%). Indeks Nasdaq naik 0,5% di 4739,12.