Bisnis.com, JAKARTA- Di akhir sesi I perdagangan Selasa (17/5/2016), indeks harga saham gabungan melemah 0,11% atau 5,42 poin ke level 4.726,15.
Kepala Riset Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya mengatakan sampai dengan akhir sesi I, IHSG ditekan aksi jual investor asing.
“Investor asing membukukan net sell sebesar Rp150,44 miliar,” kata William saat dihubungi hari ini, Selasa (16/5/2016).
Dia mengemukakan sentimen utama yang mempengaruhi gerak rupiah pada hari ini adalah penguatan harga minyak, dan pasar yang menantikan hasil rapat dewan gubernur Bank Indonesia.
“(IHSG) konsolidasi, di tengah naiknya minyak dan penantian RDG,” kata William.
Seperti diketahui Bank Indonesia akan menggelar RDG pada 18 hingga 19 Mei 2016.