Bisnis.com, JAKARTA - Investa Saran Mandiri memprediksi pergerakan rupiah atas dolar AS pada pekan ini berpeluang melemah.
Kiswoyo Adi Joe, Managing Partner PT Investa Saran Mandiri memperkirakan pekan ini pergerakan dolar AS terhadap rupiah berpeluang konsolidasi menguat terbatas (rupiah melemah). Adapun level resistance pekan ini ada di kisara Rp13.250-Rp13.430.
“Sedangkan di level support ada di kisaran Rp13.130-Rp13.080,” katanya dalam riset, Senin (9/5/2016).
Pergerakan dolar AS terhadap kurs rupiah selama sepekan kemarin menguat 60 poin dengan membentuk candle dengan body naik dan shadow pendek, mengindikasikan kekuatan naik. Candle harian dolar AS terhadap rupiah membentuk candle dengan body naik kecil dan shadow di bawah, mengindikasikan perlawanan atas tekanan turun.
Dolar AS terhadap rupiah dalam pola tren naik di jangka panjang ditunjukan tren channel naik sejak 14 Maret 2014. Jangka menengah dalam tren turun sejak 28 September 2015 di mana harga menembus channel tengah masih berpeluang konsolidasi menguat. Sedangkan jangka pendek dalam tren naik sejak 7 Maret 2016, harga menembus channel tengah berpeluang kondolidasi menguat di jangka pendek.