Bisnis.com, JAKARTA - Penerbitan reksa dana baru kian ramai. Selasa (26/4/2016), Otoritas Jasa Keuangan memberikan izin penerbitan efektif kepada empat produk reksa dana baru.
Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), sebanyak tiga manajer investasi menerbitkan empat produk baru yang terdiri dari beberapa jenis. Ketiga manajer investasi tersebut a.l PT Investment Management yang menerbitkan reksa dana pendapatan tetap dengan nama Reksa Dana PNM Dana Surat Berharga Negara.
Kemudian, PT BNI Asset Management yang menerbitkan reksa dana terproteksi dengan nama Reksa Dana Terproteksi BNI-AM Proteksi Himeka. BNI AM juga menerbitkan produk Reksa Dana Terproteksi BNI-AM Proteksi Rinjani.
Terakhir, ada PT Syailendra Capital yang menerbitkan reksa dana syariah. Reksa dana berdenominasi rupiah tersebut diberi nama Reksa Dana Syariah Penyertaan Terbatas Syailendra Orchid Property Syariah.