Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDEKS SEKTORAL 17 Desember: Jelang Rapat BI Rate, Industri Dasar dan Properti Melesat

Seluruh 9 indeks sektoral IHSG bergerak di zona hijau. Penguatan paling tajam terjadi pada indeks sektor industri dasar sebesar 2,06% dan indeks sektor properti sebesar 2,03%.
Seluruh 9 indeks sektoral IHSG bergerak di zona hijau/ilustrasi
Seluruh 9 indeks sektoral IHSG bergerak di zona hijau/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA— Saham sektor industri dasar dan properti menguat signfikan pada Kamis pagi (17/12/2015) menjelang rapat kebijakan moneter Bank Indonesia.

Seluruh 9 indeks sektoral IHSG bergerak di zona hijau. Penguatan paling tajam terjadi pada indeks sektor industri dasar sebesar 2,06% dan indeks sektor properti sebesar 2,03%.

Penguatan indeks sektor industri dasar didorong oleh saham-saham produsen semen. PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) naik 1,66%, sedangkan PT Indocement Tunggal Perkasa Tbk (INTP) menguat 0,73%.

Separuh dari 58 saham anggota sektor properti diperdagangkan menguat. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) memimpin penguatan 29 saham properti dengan kenaikan 3,57%, diikuti oleh PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) yang naik 3,52% dan PT Summeracaon Agung Tbk (SMRA) yang menguat 4,08%.

Kedua sektor menguat tajam menjelang rapat kebijakan moneter Bank Indonesia sore ini. Pasar menunggu respons BI atas kenaikan Fed Fund Rate sebesar 25 basis poin yang diumumkan semalam.

IHSG hari ini dibuka menguat 1,31% atau 58,67 poin ke level 4.541,12. Pada pukul 09.42 WIB, IHSG bergerak naik 1,22% atau 44,63 poin ke level 4.538,08.

 

Pergerakan Sektor IHSG Pukul 09.42 WIB

Sektor

Perubahan

Industri Dasar

+2,06%

Properti

+2,01%

Aneka Industri

+1,69%

Agribisnis

+1,53%

Finansial

+1,33%

Infrastruktur

+1,25%

Konsumer

+1,01%

Pertambangan

-0,70%

Perdagangan/Jasa

+0,43%

sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper