Bisnis.com, JAKARTA -- PT Mitra Komunikasi Nusantara Tbk. mendulang laba neto periode berjalan sebesar Rp7,48 miliar pada sembilan bulan pertama 2015, naik 33,81% dari periode sama tahun lalu.
Laporan keuangan perseroan yang terbit Jumat, (20/11/2015), menunjukkan peningkatan laba neto disebabkan merosotnya beban keuangan. Selama sembilan bulan pertama tahun ini emiten ritel voucher dan handphone berkode saham MKNT itu mampu menekan beban keuangan sebesar 61,54% dibandingkan dengan periode sama 2014 (year-on-year/ yoy).
Sementara, penjualan sejak Januari hingga September 2015 turun 21,43% menjadi Rp485,02 miliar dari Januari-September 2014. Pada sembilan bulan pertama tahun ini penjualan voucher serta aksesoris dan baterai turun dari periode sama tahun lalu, sedangkan penjualan handphone dan tablet serta lain-lain meningkat.
Rinciannya, penjualan voucher merosot 36,33% dan penjualan aksesoris dan baterai turun 4,33%. Sementara, penjualan handphone dan tablet 33,63% dan penjualan lain-lain naik 123,89%.
Sumbangan terbesar penjualan berasal dari voucher, yakni 62,93% atau Rp305,24 miliar terhadap total penjualan Rp485,02 miliar. Handphone dan tablet mendulang penjualan sebesar Rp157,15 miliar atau 32,4% terhadap pendapatan, aksesoris dan baterai menyumbang 3,51%, dan sisanya dikontribusikan oleh lain-lain.