Bisnis.com, JAKARTA— Sektor infrastruktur memimpin pelemahan semua indeks sektoral indeks harga saham gabungan (IHSG) pada Senin (7/9/2015), terseret saham-saham BUMN.
Seluruh 9 indeks sektoral Bursa Efek Indonesia yang terdaftar di Bloomberg bergerak di zona merah pada pukul 09:41 WIB.
Indeks sektor infrastruktur telah anjlok 2,36% di awal perdagangan akibat pelemahan saham-saham emiten BUMN, terutama PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS).
Saham PGN telah mencatatkan volume perdagangan tinggi di awal perdagangan. Harga saham BUMN distributor gas tersebut telah jatuh 6,96% setelah kabar rencana pemerintah menurunkan harga gas industri.
BUMN infrastruktur lain juga mengalampi penurunan harga saham. PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) turun 2,14%, PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) turun 0,99%, sedangkan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) turun 2,58%.
IHSG telah merosot 1,09% atau melemah 48,09 poin ke level 4.367,25 pada pukul 09.41 WIB setelah dibuka melemah 0,41% ke level 4.397,22.
Pergerakan Sektor IHSG Pukul 09.41 WIB
Sektor | Perubahan |
Infrastruktur | -2,36% |
Aneka Industri | -1,78% |
Perdagangan/Jasa | -1,22% |
Konsumer | -1,19% |
Finansial | -0,68% |
Industri Dasar | -0,61% |
Agribisnis | -0,54% |
Properti | -0,26% |
Pertambangan | -0,22% |
Sumber: Bloomberg