Bisnis.com, JAKARTA- Bursa saham emerging market melemah setelah tertekannya saham industri logam mulia setelah harga emas merosot ke level terendah dalam lima tahun perdagangan.
Saham Samsung C & T Corp turun 3,1%, Zijin Mining Group Co anjlok 7,6%, Korea Zinc Inc melemah3,9%. Semirara Mining & Power Corp anjlok 12%.
Indeks MSCI Emerging Markets Index melemah 0,5% ke 936,85 pada pk. 13:25 waktu Hong Kong atau pk. 12:25 WIB, Senin (20/7/2015).
Dikemukakan logam mulia anjlok di tengah prospek kenaikan suku bunga acuan bank sentral AS, dan setelah China mengurangi cadangan. Sementara itu hari ini bank Yunani akan buka kembali, setelah tutup selama tiga minggu.
"Emas dan logam mulia lainnya dapat terus tergeser prospek suku bunga AS," kata Vattana Vongseenin, Kepala Eksekutif Phillip Asset Management Co seperti dikutip Bloomberg, Senin (20/7/2015).