Bisnis.com, JAKARTA— Bursa emerging market anjlok dan tenggelam paling dalam dua tahun terakhir. karena kekhawatiran Yunani ke luar dari Zona Euro sehingga mengurangi permintaan untuk aset berisiko di negara berkembang.
Indeks MSCI Emerging Markets turun 2% ke 960,99.
Indeks Shanghai Composite Index memperpanjang penurunan dari puncaknya pada 12 Juni hingga 22%. Siderurgica Nacional SA memimpin penurunan di bursa Brazil.
Yunani memberlakukan penagwasan modal untuk mencegah runtuhnya sistem keuangan. Menutup pasar saham dan bank setidaknya hingga 6 Juli 2015.
Yunani akan menetapkan referendum mengenai proposal untuk mengembalikan bantuan bailout.
"Ini bukan hanya default, tetapi juga meningkatkan kemungkinan Yunani ke luar dari Zona Euro," kata Michael Ganske, Kepala Pasar Emerging Market Rogge Global Partners seperti dikutip Bloomberg, Selasa (30/6/2015).