Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pefindo Pangkas Peringkat Medco Energi Jadi Negatif

PT Pemeringkat Efek Indonesia merevisi outlook untuk peringkat korporasi PT Medco Energi International Tbk. (MEDC) menjadi negatif dari stabil.nn

Bisnis.com, JAKARTA--PT Pemeringkat Efek Indonesia merevisi outlook untuk peringkat korporasi PT Medco Energi International Tbk. (MEDC) menjadi negatif dari stabil.

Outlook negatif ditetapkan untuk mencerminkan dampak dari rendahnya harga minyak mentah, yang menyebabkan melemahnya ukuran-ukuran struktur permodalan dan proteksi arus kas MEDC, dan profitabilitas yang lebih rendah.

Adapun, outlook bisa direvisi jadi stabil bila tambahan kontribusi arus kas dari proyek Senoro beserta harga minyak mentah yang lebih baik dari yang diharapkan dapat memberikan profil struktur permodalam perusahaan yang lebih baik.

Peringkat mencerminkan potensi tambahan pendapatan dalam jangka pendek ke menengah dari proyek Senoro, cadangan minyak dan gas yang baik, serta posisi likuiditas yang kuat dalam jangka pendek.

Namun, peringkat dibatasdi oleh struktur permodalan yang agresif dan risiko kegagalan kegiatan eksplorasi, yang merupakan faktor yang melekat di industri migas.

Pada kuartal I/2015, 90% dari pendapatan dihasilkan dari bisnis migas, sementara 10% sisanya dihasilkan dari penjualan batubara dan jasa lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper