Bisnis.com, JAKARTA— Di samping menunggu putusan bank sentral Amerika Serikat terkait suku bunga acuan (Fed Rate), pasar saham saat ini juga mengkhawatirkan arus modal ke luar menjelang Lebaran.
“(Ada kekhawatiran arus) ke luar menjelang Lebaran,” kata Analis Riset Panin Sekuritas Purwoko Sartono saat dihubungi hari ini, Selasa (16/6/2015).
Kekhawatiran arus ke luar dari pasar modal tersebut, ujarnya, dipicu kebutuhan tinggi untuk memenuhi keperluan selama Ramadhan dan Lebaran.
Pasar saham, tambahnya, juga memantau pertumbuhan ekonomi dalam negeri di bawah pemerintahan Presiden Joko Widodo.