Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan kembali melemah. IHSG hari ini dibuka turun 0,16% ke level 5.438,53.
Sebelumnya indeks pada penutupan perdagangan Senin (13/4/2015) melemah 0,8% ke 5.447,41.
Dari 508 saham yang ada, 81 menguat, 219 melemah, dan 208 stagnan. Dari 9 sektor, 8 diantaranya melemah.
Bagaimana pergerakan IHSG pada hari ini, Selasa (14/4/2015)? Ikuti lajunya secara live mulai pembukaan hingga penutupan.
IHSG kembali ditutup melemah, merosot 0,52% ke level 5.419,11 pada akhir perdagangan
BI rate tetap dipatok 7,5%, IHSG tetap terpantau melemah tajam 0,76% ke 5.405,92
Mengawali perdagangan sesi II, IHSG masih melemah 0,54% ke 5.418,24.
IHSG semakin tertekan pada jeda siang. Indeks mengakhiri sesi I dengan pelemahan 0,45% ke level 5.422,95
Dari 7 indeks bursa saham Asia Tenggara yang dipantau melalui Bloomberg, sebanyak 3 indeks menguat dipimpin VN-Index 0,23% dan 2 indeks melemah yakni PSEi 0,1% dan IHSG turun tipis 0,04% k elevel 5.445,01.
Jakarta Islamic Index (JII) hari ini dibuka turun tipis 0,04% ke level 717,11 dan semakin merosot ke level 715,12 atau melemah 0,32% dari penutupan kemarin.
Indeks harga saham gabungan kembali melemah. IHSG hari ini dibuka turun 0,16% ke level 5.438,53.