Bisnis.com, JAKARTA— Bursa AS melemah membawa indeks Standard & Poor’s 500 ke pelemahan tiga pekan berturut-turut.
Indeks S&P 500 turun 0,6% ke level 2.053,4 pada penutupan perdagangan Jumat (13/3/2015). Adapun Dow Jones Industrial Average turun 145,91 poin atau 0,8% ke level 17.749,31.
“Kita membutuhkan stabilitas dolar dan minyak atau kita akan melihat pergerakan besar,” ujar Randy Frederick, Managing Director of Trading and Derivatives Charles Schwab Corp, seperti dikutip Bloomberg, Sabtu (14/3/2015).
Saham International Business Machines Corp dan United Technologies Corp turun lebih dari 2%. Halliburton Co., Exxon Mobil Corp, dan Chevron Corp melemah.