Bisnis.com, JAKARTA—Sektor finansial mendorong pergerakan indeks di bursa Hong Kong pada Kamis (12/3/2015).
Kinerja sektor finansial terdongkrak oleh kenaikan nilai pinjaman kredit di China di atas estimasi ekonom.
Indeks Hang Seng ditutup menguat 0,34% ke 23.797,96. Indeks rebound setelah dibuka merosot 0,04% dan bergerak pada kisaran 23.667,06—23.880,25 sepanjang hari.
Dari 50 saham yang tergabung di indeks Hang Seng, 20 saham menguat, 26 saham bergerak turun, dan 4 saham stagnan.
Sektor finansial memimpin pergerakan indeks sektoral di bursa Hong Kong. Pergerakan saham-saham bank dan perusahaan keuangan terdongkrak oleh data pinjaman berdenominasi yuan Februari dan spekulasi kebijakan pelonggaran moneter bank sentral China.
Pinjaman dalam yuan pada Februari mencapai 1,02 triliun yuan, di atas estimasi ekonom senilai 750 miliar yuan. Data aktivitas ekonomi juga menimbulkan spekulasi tambahan kebijakan pelonggaran moneter dari People Bank of China.
Pergerakan Indeks Hang Seng
Tanggal | Level | Perubahan |
12/3/2015 | 23.797,96 | +0,34% |
11/3/2015 | 23.717,97 | -0,75% |
10/3/2015 | 23.896,98 | -0,94% |
9/3/2015 | 24.123,05 | -0,17% |
6/3/2015 | 24.164,00 | -0.12% |
Sumber: Bloomberg