Bisnis.com, JAKARTA--Emiten pelayaran PT Wintermar Offshore Marine Tbk. (WINS) membukukan laba bersih US$21,7 juta setara dengan Rp282,1 miliar pada tahun lalu, melorot 21,9% dibandingkan dengan periode 2013 sebesar US$27,7 juta.
Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan, Rabu (11/3/2015), disebutkan laba per saham dasar juga melorot menjadi US$0,55 dari sebelumnya US$0,75.
Emiten berkode saham WINS tersebut membukukan pendapatan sepanjang tahun lalu mencapai US$176,9 juta, turun dari periode sebelumnya US$195,4 juta. Laba kotor yang dibukukan perseroan mencapai US$58 juta dari sebelumnya US$62,2 juta.
Laba usaha yang diraih wins pada 2014 mencapai US$44,7 juta, turun dari setahun sebelumnya US$50,4 juta. Laba tahun berjalan mencapai US$30,4 juta dari sebelumnya US$38,2 juta.
Sementara itu, total aset Wintermar hingga akhir tahun lalu mencapai US$501,28 juta, naik dari setahun sebelumnya US$478,2 juta. Liabilitas mencapai US$237,8 juta dari sebelumnya US$255,5 juta dengan ekuitas US$263,3 juta dari US$222,6 juta.