Bisnis.com, JAKARTA- Sucorinvest memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (12/2/2015) bergerak di kisaran 5.319-5.354.
Equity Analyst Sucorinvest Achmad Yaki Yamani mengatakan muncul bullish harami candle, indikator MACD konsolidasi, MO turun, RSI menguat dengan William %R, ROC dan MFI yang masih menguat meski Stochastic melemah dan penguatan harga kemarin diikuti dengan peningkatan volume.
“Hari ini kami perkirakan IHSG akan bergerak mixed menguat,” kata Yaki dalam risetnya.
Dikemukakan sentimen positf akan muncul dari hasil perundingan para menteri keuangan uni-eropa dengan menteri keuangan Yunani terkait bailout program Yunani di Brussel.
“Saham yang bisa dipertimbangkan untuk trading hari ini AKRA, ANTM, ASII, ASRI, BBCA, BMRI, EXCL, INCO, ITMG, KLBF, SSMS, dan WSKT,” kata Yaki.
Ticker | S2 | S1 | Last | R1 | R2 | Rec |
IHSG | 5319 | 5328 | 5337 | 5345 | 5354 | Bullish |